in ,

Sepak Bola Dunia Berduka. Ini Dia Potret Kenangan Emiliano Sala Bersama Klub dan Kecelakaan Merenggut Nyawanya

CakapCakapCakap People! Beberapa waktu terakhir ini, dunia sepak bola sedang berduka. Pun saat ini kamu merasakan kedukaan yang mendalam setelah jenazah Emiliano Sala ditemukan. Banyak orang termasuk pesepakbola dunia memberikan penghormatan terakhirnya.

Emiliano Sala telah banyak memberikan kontribusi positif bagi klub dan sepak bola dunia. Ini dia, potret kenangan perjalanan Sala bersama klub yang membesarkannya hingga kecelakaan pesawat yang merenggut nyawanya.

1. Emiliano Sala Dipastikan Meninggal

Emiliano Sala dipastikan telah meninggal oleh Pihak Kepolisian Dorset, Inggris Kamis (7/2/2019). Jenazah Sala diangkat dari puing-puing pesawat Piper Malibu yang jatuh di Selat Inggris, 21 Januari lalu.

2. Emiliano Sala Meninggal Diusia 29 Tahun

Emiliano Sala meninggal pada usia yang masih relatif muda, yaitu 29 tahun. Pesawat Piper Malibu N264DB yang membawa Sala dan pilot David Ibotsson jatuh ketika dalam perjalanan dari Nantes menuju Cardiff, 21 Januari.

 

3. Proses Pencarian Sala Sempat Dihentikan

Cakap People! Proses pencariannya sempat dihentikan. Namun, akhirnya pihak keluarga Emiliano Sala melanjutkan pencarian dengan menggunakan biaya swadaya dan bantuan dari kerabat serta pesepak bola lainnya.

4. FC Nantes Resmi Memutuskan Tidak Menggunakan Nomor Punggung 9

FC Nantes, klub Sala sebelum resmi dibeli Cardiff City, memutuskan untuk tidak lagi menggunakan nomor punggung Emiliano Sala di dalam skuat mereka. Nomor 9 akan diistirahatkan untuk menghormati Sala.

5. Cardiff City Membeli Sala dengan Harga 15 Juta Euro

Sala dibeli Cardiff City dari Nantes dengan harga 15 juta euro di bursa transfer musim dingin 2019 ini. Belum sempat membela Cardiff, ia mengalami kecelakaan yang merenggut nyawanya.

6. Pasca Autopsi, Barulah Diketahui bahwa Jenazah yang Ditemukan Tim Penyelamat Adalah Emiliano Sala

Sebelumnya, dalam proses pengangkatan badan pesawat, tim Air Incidents Investigation Branch (AAIB) berhasil mengeluarkan satu jenazah dari dalam pesawat dengan menggunakan Remotely operated Vehicles (ROVs). Pengangkatan jenazah tersebut disebut berjalan sulit karena cuaca buruk.

Awalnya tim penyelamat tidak mengetahui identitas jenazah tersebut,  Sala atau pilot David Ibbotson. Tapi, setelah dilakukan autopsi barulah diketahui bahwa jenazah itu adalah Sala. Hal ini dikonfirmasi langsung oleh kepolisian Dorsett seperti dikutip dari media-media Inggris.

Saat ini pesawat  Piper Malibu N264DB masih berada di kedalaman 67 meter dalam jarak 33 km dari Pantai Guernsey, di Selat Inggris. (Diolah dari berbagai sumber).

*(All Featured Image Taken From instagram.com/emilianosala9)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Coba Buat Oreo Cheesecake yuk, Ini Caranya!

4 Zodiak Ini Lebih Prioritaskan Teman Dibanding Pacar, Siapa Saja?