in ,

Tak Mudah Lelah Saat Berolahraga? Coba Beberapa Cara Sederhana Ini!

CakapCakap – Olahraga sangat penting dilakukan secara rutin dan teratur untuk mendapat manfaat dalam menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Olahraga pun idealnya dilakukan minimal selama 30 menit dalam sehari. Namun, beberapa orang, dan mungkin juga termasuk Cakap People, ada yang merasa lebih cepat lelah, padahal belum sampai 30 menit. Untuk itu dibutuhkan stamina dan tenaga yang cukup. Nah, agar tak mudah lelah saat berolahraga, coba lakukan beberapa cara sederhana ini.

Ada beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan agar tak mudah lelah saat berolahraga. Via vitacimin.com

Menurut laman Okezone.com, hal yang paling penting adalah memahami kemampuan tubuh sendiri. Jika sudah merasa sangat lelah, hal yang dibutuhkan adalah istirahat yang sepadan dengan latihan yang sebelumnya dilakukan. Jangan memaksakan tubuh tetap berolahraga. Alih-alih meningkatkan stamina, tubuh malah akan semakin loyo. Jika ingin meningkatkan intensitas latihan, lakukan secara perlahan. Meningkatkan intensitas secara bertahap ini membuat tak mudah lelah saat berolahraga.

Kemudian, pertahankan durasi dan frekuensi olahraga. Membiasakan diri dan memiliki jadwal rutin olahraga adalah kunci agar tidak cepat lelah saat olahraga. Pada awalnya, lakukan olahraga dengan durasi yang sesuai kemampuan dan tak perlu memaksakan diri. Lalu, coba tambahkan durasi secara perlahan. Tidak kalah penting pula untuk mencoba juga beberapa jenis olahraga secara bergantian. Mengganti atau melakukan latihan yang tidak itu-itu saja memang penting untuk membangun daya tahan tubuh dan stamina. Hal yang sama juga bisa dilakukan agar tidak cepat lelah saat berolahraga.

Ada beberapa penyebab tubuh terasa lemas dan lebih mudah lelah saat berolahraga. Via nova.grid.id

Memang ada beberapa orang yang merasakan lebih mudah lelah saat berolahraga. Menurut laman KlikDokter.com, ada beberapa penyebab sehingga badan terasa lemas berkelanjutan karena cepat lelah. Salah satu adalah asupan makanan yang dikonsumsi jumlahnya tidak mencukupi kebutuhan tubuh, sehingga terjadi gula rendah (hipoglikemia) dan akibatnya tubuh lemas dan tidak bertenaga. Ciri-ciri badan lemas, kepala pusing, mata berkunang-kunang, keringat dingin, dan tangan gemetar.

Selain itu, kurang tidur menjadi salah satu penyebab kelelahan yang paling sering dikeluhkan oleh seseorang. Istirahat adalah waktu bagi sel-sel tubuh untuk beregenerasi dan pemulihan kembali tenaga untuk beraktivitas. Oleh karena itu, mulai sekarang Cakap People harus memperhatikan ini!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Camilan Super Lezat Ala Korea Ini Bikin Lapar, Pernah Mencicipi?

Hati-Hati! Kurang Pemanasan Ternyata Bisa Picu Serangan Jantung Saat Olahraga