Malang menjadi salah satu kota tujuan wisata favorit di Provinsi Jawa Timur setelah Kota Surabaya. Memang nggak perlu diragukan lagi tentang destinasi wisata di kota ini, karena pemerintah setempat telah menggalakkan sektor pariwisata sebagai salah satu pendapatan daerahnya. Jadi kamu bakal nemuin banyak banget destinasi wisata mulai dari destinasi alam, kuliner, sampai destinasi wahana yang seru.
Buat kamu yang tertarik untuk liburan ke Malang, coba lihat daftar destinasi hits di bawah ini yuk!
1. Eco Green Park
Kalau kamu mau liburan seru ke Malang bareng keluarga besar dan ponakan-ponakan, maka Eco Green Park bisa jadi salah satu rujukannya. Taman rekreasi edukasi di tempat ini menawarkan suasana yang begitu nyaman untuk didatangi semua umur. Kebun binatang mini dengan segala informasi mendidik akan menambah wawasan kamu tentang hewan. Ada juga hutan buatan yang bisa dijelajahi dengan kereta dan aktivitas berburu dengan senapan mainan.
2. Pagupon Camp
Rasakan sensasi menginap di Pagupon Camp dengan suasana alam yang asri, udara sejuk yang mengegarkan, dan pastinya bentuk penginapan yang unik seperti sangkar burung. Kamu bisa langsung datang ke kawasan Coban Talun di Desa Tulungrejo, Kecamatan Bumiaji. Dijamin kamu nggak akan mau pulang kalo udah nginep di sini.
3. Sentra Kerajinan Keramik Dinoyo
Yang suka dengan kerajinan dan kesenian sudah pasti akan tertarik dengan tempat-tempat seperti Sentra Kerajinan Keramik Dinoyo yang ada di Jalan MT Haryono XI. Di sepanjang jalan ini kamu bakal nemuin toko-toko yang menjual berbagai hasil kerajinan keramik dengan kualitas yang sangat bagus. Mulai dari mug, vas bunga, piring, aneka guci, dan aksesoris rumahan lainnya.
4. Taman Kelinci
Kamu bisa mendapatkan pemandangan unik layaknya desa Hobbit di film fiksi layar lebar. Ada juga taman kelinci yang seru, kamoeng Café, hingga kegiatan memetik stroberi langsung dari pohonnya. Lokasinya di Jalan Paralayang, Desa Pande sari, Kecamatan Pujon. Tiket masuknya pun cukup murah yaitu 5 ribu rupiah saja perorang.
5. Jatim Park II
Ngomongin Kota Malang memang nggak bisa dipisahkan dari destinasi Jatim Park yang memang disiapkan untuk para wisatawan luar kota yang pengen ngerasain liburan seru di Kota Malang. Jatim Park dibagi menjadi dua tempat yaitu Jatim Park I yang berisi tempat rekreasi edukasi, sedangkan Jatim Park II di Jalan Oro-Oro Ombo ini menawarkan Batu Secret Zoo dan Museum Satwa.
6. Mata Air Kalireco
Petualangan di Malang dirasa kurang seru kalo nggak menjelajahi alamnya yang masih sangat asri. Salah satu tempat yang wajib didatangi adalah Mata Air Kalireco yang ada di Sumber Waras yang belum diresmikan sebagai destinasi wisata oleh Dinas Pariwisata setempat. Tapi karena kesegaran airnya, banyak traveler yang mendatangi tempat ini dan menjadikannya salah satu destinasi wajib saat liburan ke Malang. Air jernih yang keluar langsung dari mata air dan suasana hutan yang masih asri di sekelilingnya membuat tempat ini seperti menjadi arena petulangan para traveler yang datang ke Malang.
Beruntungnya kita yang tinggal di Indonesia karena diberikan banyak banget destinasi wisata yang cantik dan beragam. Kota Malang jadi salah satu rujukan menarik kalo kamu lagi merencanakan untuk liburan ke kawasan Jawa Timur. Selamat mencoba ya!