in

Walau Terkesan Hemat, Hindari Membeli 4 Barang Bekas Berikut!

CakapCakap – Keuangan merupakan salah satu hal yang termasuk sulit untuk dikendalikan. Sebab, meskipun keuangan sedang dalam kondisi pas-pasan, namun kebutuhan harus tetap dipenuhi. Umumnya orang akan memiliki banyak cara guna memenuhi kebutuhan yang mendesak tersebut. Apa Cakap People salah satunya?

Ketika kebutuhan akan barang-barang tertentu sudah semakin menghimpit, maka tidak harus membeli barang atau benda yang masih baru. Barang bekas pun bisa jadi dibeli apabila memang benar-benar diperlukan. Kendati demikian, kamu harus mempertimbangkan banyak hal sebelum membeli barang bekas tertentu. Apa saja? Berikut daftarnya!

1. Vacuum Cleaner

Hindari beli mesin penyedot debu bekas via Senheng.com.my

Untuk membeli mesin penghisap debu memang memerlukan biaya yang tidak murah. Sehingga banyak orang yang memilih untuk membeli vacuum cleaner second. Tetapi pikirkan sekali lagi jika hendak membeli mesin penghisap debu yang bekas. Sebab ketika mesin tersebut dijual pasti ada masalah di dalamnya bukan? Terlebih kamu tak mengetahui bagaimana cara pemilik sebelumnya menggunakan mesin tersebut. Dibanding kamu harus menggelontorkan uang tambahan untuk service vacuum cleaner bekas akan lebih baik beli saja yang baru. Kamu tak perlu pula mengeluarkan uang tambahan untuk service.

2. Perhiasan

Perhatikan kualitas emas via Emasmini.co.id

Mungkin harga perhiasan baru dengan bekas memiliki jurang harga yang terbilang tinggi. Namun, perlu kamu ketahui jika perhiasan bekas sudah pasti memiliki kualitas yang menurun. Selain itu, perhatikan pula kadar emas dalam perhiasan tersebut. Jangan sampai kamu merasa tertipu karena sudah membelinya.

3. Sepatu

Sebaiknya beli sepatu baru via Gudang.erepublikindonesia.com

Pernah terpikirkan untuk membeli sepatu bekas? Sebaiknya jangan melakukan hal tersebut. Sebab yang namanya barang bekas otomatis pernah dipakai oleh pemilik sebelumnya. Dengan kata lain kamu akan memakai sepatu bekas orang lain. Belum lagi jika sepatu tersebut sudah tak prima lagi, misalnya saja bantalan pada area sepatu sudah mengikis atau sepatu sudah melar mengikuti kaki pemilik sebelumnya.

4. Benda Elektronik

Pilih beli televisi baru via Marketeers.com

Terdapat banyak sekali barang-barang elektronik yang dijual secara bekas. Tentu bagi sebagian orang cara ini lumayan murah dan efektif demi menuruti kebutuhan akan benda elektronik tertentu. Namun, tidak semua benda elektronik bekas memiliki kualitas yang masih baik dan tampilan yang prima. Kamu pun akan sulit membedakan akankah barang bekas tersebut masih bekerja baik atau tidak. Oleh karena itu, selektif dalam memilih lebih penting. Pasti akan sangat disayangkan jika uang yang kamu keluarkan harus bertambah lantaran ternyata barang bekas tersebut memiliki kerusakan yang cukup parah. Terlebih jika uang yang kamu keluarkan sesuai dengan nominal saat membeli barang tersebut dalam kondisi baru.

Membeli barang bekas memang bukanlah suatu hal yang salah. Sebab, cara ini dikenal lebih efektif dalam menghemat keuangan. Tetapi perlu Cakap People pahami jika tak semua barang bekas layak untuk dibeli. Jika memang harus membeli barang bekas, maka perhatikan terlebih dahulu kondisinya dan kualitas barang tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Integrasikan Listrik di Wilayah Kepulauan, RI Gandeng Jerman

Pengen Badan Aduhai? Cobain Menu Diet Sehari-hari Ini, ya!