CakapCakap – Kentang mengandung karbohidrat yang mampu mencukupi kebutuhan nutrisi harian tubuh. Selain itu, kentang juga nikmat diolah menjadi aneka camilan atau sajian sedap. Nah, salah satu yang menjadi favorit banyak orang adalah olahan kentang goreng yang gurih dan renyah. Bisa jadi Cakap People salah satunya,bukan?
Wajar jika kemudian berbagai restoran cepat saji menyediakan menu kentang goreng ini di tempat mereka. Selain nikmat ternyata olahan kentang goreng ini juga terdiri dari banyak varian lho! Ya, di berbagai belahan dunia ternyata punya cara yang beda dalam menyajikan kentang goreng. Seperti apa menu uniknya? Wajib Cakap People simak!
1. Belgian Frites
Ini adalah nama olahan kentang goreng asal Belgia. Selain cokelat dan waffle-nya, Belgian frites juga punya Frites yang merupakan sajian kentang goreng dengan saus mayonnaise.
2. Moules Frites
Tidak jauh berbeda dengan Frites ala Belgia, ternyata Prancis juga mengadopsi Frites dengan tampilan yang berbeda. Moules Frites adalah nama kentang goreng yang disajikan bersama dengan kerang rebus yang telah dicampur anggur putih.
3. Salchipapas
Seluruh bagian Amerika Latin sangat populer dengan makanan yang satu ini. Salchipapas adalah olahan kentang goreng yang ditaburi dengan irisan sosis dan aneka saus seperti saus tomat, mayonnaise, mustard dan lainnya.
4. Fish and Chips
Hidangan ini berasal dari Inggris dan sangat populer di sana. Kentang goreng sebagai sajian pelengkap ikan laut yang dibalut dengan tepung. Untuk sausnya, disajikan saus tartar. Hmm..
5. Patatje Oorlog
Sedikit aneh memang ketika kentang goreng disajikan dengan dua ragam saus yang berbeda yaitu saus kacang dan mayonnaise. Namun, ternyata perpaduan ini mix banget saat disajikan dalam camilan khas Belanda, Patatje Oorlog.
6. Gyros
Gyros merupakan menu kentang goreng yang disajikan dengan dibalut roti pita. Hidangan ini berasal dari Yunani. Dalam isian roti pita tersebut juga terdapat daging, sayur dan saus khas yang nikmat.
7. Chipsy Mayai
Camilan yang satu ini berasal dari Afrika bagian timur. Bentuknya mirip dengan omelet. Nah, kentang goreng sengaja dicampurkan dengan bahan membuat Chipsy Mayai ini kemudian digoreng jadi satu dan membentuk omelet.
8. Kartofi Sus Sirene
Bulgaria dan Ukraina mengenal Kartofi Sus Sirene sebagai olahan kentang paling populer. Disini kentang hanya dipanggang dengan ditaburi keju sirene, mentega, serta telur.
9. Curry Chips
Nah, olahan kentang yang dipadukan dengan rasa gurih bumbu kari ternyata terkenal di Irlandia serta Inggris. Camilan yang satu ini terbuat dari kentang goreng yang disiram bumbu kari serta taburan keju.
10. Poutine
Kanada ternyata juga memiliki Poutine, sajian kentang yang sungguh lezat dengan kematangan kentang sempurna. Pada bagian atasnya disiram menggunakan keju dadih serta saus coklat. Pasti nikmat nih!
Nah, kenikmatan aneka varian resep berbahan dasar kentang di atas bisa jadi pernah Cakap People coba. Tentu ini akan membuat cita rasa berbeda dari setiap sajian menu berbahan kentang ini. Buat yang belum pernah coba, segera saja ya mencicipi olahan kentang di atas.