Menjaga kesehatan dan meningkatkan kepadatan tulang bisa dilakukan dengan melakukan olahraga secara rutin dan diet dengan suplemen mineral. Via hellosehat.com
in ,

Olahraga Teratur dan Diet Ternyata Bisa Memperkuat Tulang

CakapCakap – Cakap People mungkin pernah bertanya-tanya, apakah olahraga atau nutrisi yang paling bermanfaat untuk tulang? Keduanya jelas sama-sama dibutuhkan oleh tubuh. Menjalankan olahraga secara rutin memang bisa membantu mendapatkan tubuh yang sehat dan bugar. Namun, jika tidak dilengkap dengan nutrisi yang cukup, maka tubuh malah akan kekurangan energi. Begitu pula sebaliknya, jika nutrisi sudah lengkap tapi malas berolahraga, maka tubuh akan mudah lelah.

Menjaga kesehatan dan meningkatkan kepadatan tulang bisa dilakukan dengan melakukan olahraga secara rutin dan diet dengan suplemen mineral. Via hellosehat.com

Sebuah penelitian telah mengungkap bahwa diet memang menjadi hal penting untuk membantu memperkuat tulang manusia, seperti dimuat di laman Republika.co.id. Para peneliti dari University of Michigan itu menemukan fakta bahwa nutrisi menyebabkan kekuatan tulang yang lebih besar daripada olahraga. David Kohn, profesor di sekolah kedokteran gigi dan teknik di The University of Michigan pun memahami penemuan ini terkait dengan kepadatan tulang dalam proses penuaan.

Menurutnya, setelah puncak kepadatan tulang terjadi pada awal usia 20-an, dan kemudian mulai menurun, maka diet bisa menjadi solusi yang menjanjikan ketika olahraga mulai sulit dilakukan pada usia yang semakin menua. Namun lebih lanjut, studi tersebut pun menyebut bahwa diet suplemen mineral yang dikombinasikan dengan olahraga secara teratur bisa mengarah pada kekuatan tulang yang optimal lebih cepat daripada nutrisi tanpa olahraga. Dalam kata lain, meski diet tampak lebih penting dari olahraga, namun diet dan olahraga yang diperkaya mineral adalah cara yang tepat.

Meski diet memang lebih penting dalam meningkatkan kepadatang tulang, namun olahraga juga perlu dilakukan secara rutin. Via nationalgeographic.grid.id

Sementara itu, laman HelloSehat.com menjelaskan sejumlah nutrisi yang dibutuhkan tubuh untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan kepadatan tulang. Protein dan kalsium merupakan dua komponen penting untuk membentuk tulang. Kemudian, vitami D dan vitamin K juga diperlukan untuk membentuk tulang yang kuat. Selanjutnya, jangan lupa pula untuk mengonsumsi makanan dengan sumber magnesium dan zinc, serta sumber omega 3 untuk menjaga kepadatan tulang.

Selain mengonsumsi sejumlah nutrisi itu, olahraga, serta menjaga berat badan juga sangat penting. Olahraga sendiri sangat berpengaruh pada kesehatan tulang, di mana semakin sering berolahraga yang menekan tulang, maka tulang semakin kuat. Nah, Cakap People bisa mencoba dari sekarang!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Perusahaan Berikut Ini Berikan Bonus Besar Bagi Karyawan yang Tidur Nyenyak!

Penting Bagi Wanita Hamil! Yoga Ternyata Bisa Atasi Insomnia