CakapCakap – Ada banyak sekali manfaat berolahraga bagi tubuh, terutama tentunya mendapatkan kebugaran dan menjaga kesehatan. Cakap People yang rajin berolahraga secara rutin pastinya juga ingin mendapatkan kedua manfaat itu, selain mungkin juga ada yang melakukannya dalam rangka untuk menurunkan berat badan. Nah, selain untuk tubuh, ternyata kamu juga perlu memperhatikan kesehatan otak. Untuk satu ini, tidak perlu repot, ada beberapa olahraga ringan yang bisa dilakukan.
Konsultan Senior dari National Neuroscience Institute (NNI) Singapore, Dr Simon Ting dalam laman Merdeka.com, menyebut bahwa olahraga ringan seperti berjalan kaki bisa memberi berjuta manfaat untuk kesehatan otak, selain ditambah pula dengan jantung sehat sehingga terhindar dari stroke, karena melakukan aktivitas fisik tersebut secara rutin. “Jalan cepat atau berjalan di treadmil sangat bermanfaat juga untuk otak,” jelas Simon mengenai manfaat berjalan kaki untuk kesehatan otak.
Selain itu, menurutnya menari pun bisa jadi salah satu olahraga ringan untuk menjaga kesehatan otak. Menurutnya, orang yang rajin menari biasanya akan mempelajari banyak gerakan atau langkah baru, yang secara tidak langsung ikut menstimulasi otak untuk selalu bekerja. Pihaknya pun pernah melakukan penelitian terhadap sejumlah pasien alzheimer dengan melibatkan sebuah klub dansa, dan hasilnya pasien kesejahteraan hidup meningkat setelah menjalani aktivitas dansa secara rutin.
Ditambahkan pula oleh informasi Medical News Today yang dimuat pada laman HelloSehat.com, banyak penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa aktivitas otot mempengaruhi fungsi neuromuskular, yaitu kemampuan sistem saraf, otot, dan otak untuk bekerja sama. Aktivitas otot itu pun diketahui mampu untuk merangsang pembentukan sel-sel saraf baru, terutama pada bagian hipocampus yang merupakan area pada otak untuk menyimpan memori dan mengolah informasi.
Oleh karena itu, olahraga ringan yang sifatnya memberikan aktivitas pada otot-otot kaki, akan sangat membantu untuk menjaga kesehatan otak. Berbagai jenis olahraga yang berfokus pada kekuatan kaki itu, contohnya adalah seperti berjalan dan menari tadi, selain juga berlari, mendaki, melompat, hingga olahraga angkat beban yang mungkin agak berat. Nah, Cakap People mau coba yang mana? [ED/RM]
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!
One Comment
Leave a ReplyOne Ping
Pingback:Konsumsi Air Es Setelah Berolahraga, Ini Baik dan Buruknya! | Cakap Cakap