CakapCakap – Cakap People pasti pernah mengalami yang namanya putus cinta atau patah hati bukan? Jika berbicara tentang rasanya maka sudah pasti sangat menyakitkan. Apalagi jika masa pacaran sudah terbilang lama. Mereka yang putus padahal baru pacaran 3 bulan saja bisa galau berhari-hari, apalagi yang sudah menjalin hubungan selama bertahun-tahun.
Antara sedih, kecewa, marah, belum terbiasa sendiri hingga kehilangan pasti akan bersarang di hati. Pikiran rasanya tak karuan. Bahkan, makanan kesayangan bisa saja jadi diabaikan. Lantas, apa yang harus dilakukan jika semua itu terjadi? Atasi dengan 5 hal ini!
1. Menerima
Putus cinta memang bukan suatu hal yang mudah untuk diterima. Namun, jika sudah terjadi kamu bisa apa? Tak mungkin jika harus mengemis meminta kembali jika ia sudah tak ingin lagi. Maka dari itu, hal yang pertama harus kamu lakukan adalah menerima. Terima fakta jika kalian tidak berjodoh. Kamu harus bisa menerima semuanya dengan hati yang lapang. Tanamkan dalam hati dan pikiran bila ia bukanlah yang terbaik untuk kamu.
2. Lepaskan
Kamu tak perlu membendung segenap rasa yang bermuara di dada. Mulai dari marah, sedih, hingga air mata. Luapkan dan lepaskan segalanya. Biarkan dirimu puas dalam kesedihan tersebut. Dengan demikian, maka kesedihan itu tak akan berlarut-larut kamu rasakan. Tak apa jika satu atau dua hari kamu masih terbayang-bayang. Namun, setelahnya kamu akan bangkit kembali. Jika mungkin, berceritalah pada kawan dekat atau orang tua.
3. Menikmati
Kamu tak akan pernah bersahabat dengan rasa sakit jika kamu tak menikmatinya. Untuk itu, mulailah belajar untuk menikmati setiap rasa sakit itu. Kemudian secara perlahan-lahan ikhlaskan. Sebab ikhlas merupakan jalan aman agar kamu dapat menuju ke arah kebahagiaan. Nikmati setiap momen dalam hidup ini. Saat patah hati, sendiri, terluka hingga kemudian bangkit dan membuka pintu hati lagi. Cintai rasa sakit itu!
4. Coba hal baru
Apa ada hal-hal yang tak bisa kamu lakukan sewaktu pacaran dengan si mantan? Maka kini saatnya kamu melepas seluruh belenggu tersebut. Jika dulunya ia melarang kamu untuk melintasi gunung, padahal itu adalah hobi bagimu maka kini waktunya! Lakukan aktivitas positif yang dulu tak bisa kamu lakukan saat dengannya. Kamu juga dapat menggali hobi-hobi baru dalam dirimu.
5. Siap untuk jatuh cinta lagi
Setelah melalui serangkaian proses yang melelahkan, maka kini tiba saatnya untuk kamu membuka hati lagi. Tentunya pada sosok yang siap memberikan tawa untuk kamu dan dunia kecil milikmu. Jangan pernah takut untuk mencintai dan dicintai lagi hanya karena kamu pernah patah hati atau terluka. Sebab itu merupakan sebuah proses agar kamu bisa menemukan seorang yang tepat.
Ketika Cakap People sudah mengenal cinta, maka kamu harus berani menerima konsekuensi yang ada. Termasuk konsekuensi untuk terluka dan patah hati. Jadikan momen tersebut sebagai suatu proses yang pasti ada dalam kehidupan setiap manusia. Saat kamu bisa menerimanya, maka kehidupan akan berjalan dengan sebagaimana mestinya.
3 Comments
Leave a Reply3 Pings & Trackbacks
Pingback:Ampuh! Trik PDKT ini Dipastikan Bisa Membuat Gebetan Luluh | Cakap Cakap
Pingback:Ini Dia Tips Make Up Bagi Cowok yang Peduli Penampilan! | Cakap Cakap
Pingback:4 Zodiak Ini Paling Ribet Soal Penampilan, Kamu Salah Satunya? | Cakap Cakap