in ,

Wisata Bukit Teletubbies di Sulsel Ini Bak Nyata, Cocok untuk Generasi Millennial!

CakapCakap – Pasti Cakap People sudah tak asing lagi bukan dengan film Teletubbies? Jika saat ini kamu menyandang predikat sebagai generasi millennial, maka sudah dipastikan kamu akan sangat akrab dengan film tersebut. Serial televisi berupa Teletubbies ini sangat populer di era 1997 sampai tahun 2000.

Biasanya film ini gemar disaksikan oleh anak-anak. Area pengambilan gambar pun memiliki latar tempat yang sangat memikat. Berupa area perbukitan yang sangat indah, dilengkapi dengan pepohonan dan rumput-rumput hijau yang luas. Namun, tampaknya kamu bisa menjumpai lokasi nyata dari Bukit Teletubbies! Letaknya ada di Sulawesi Selatan. Setidaknya ada 5 destinasi wisata perbukitan yang dijuluki sebagai Bukit Teletubbies. Penasaran? Berikut daftarnya!

1. Bukit Teletubbies Maros

Hamparan rumput di Bukit Teletubbies Maros via Indonesianholic.com

Perbukitan ini akan memberikan kamu hawa sejuk yang selama ini tak kamu dapatkan di kota-kota besar. Ada hamparan rumput yang menghijau lengkap dengan nuansa alam yang menenangkan. Kamu bahkan juga bisa menjadikan bukit yang ada di jalan poros Camba, Kabupaten Maros ini sebagai lokasi camping. Jangan lupa ajak saudara, rekan kerja hingga sahabat untuk berkunjung ke sini ya!

2. Kawasan Wisata Ollon

Pemandangan indah di kawasan wisata Ollon via Backpackerjakarta.com

Bukan rahasia lagi jika Tana Toraja memiliki aneka keindahan yang membahana. Mulai dari tempat wisata, ragam budaya hingga olahan kuliner yang lezat. Kali ini kamu dapat singgah ke Tana Toraja untuk menghibur diri di Bukit Teletubbies yang berada di sana. Tepatnya berada di Kecamatan Bonggakaraden yang jaraknya kurang lebih 40 km dari Makale. Ketika sampai di Bukit Teletubbies ala Tana Toraja, kamu dapat merasakan sensasi berkuda yang penuh dengan tantangan. Berani mencoba?

3. Bukit Kamiri

Indahnya Bukit Teletubbies di Masamba via Twitter.com

Pernah mendengar nama bukit ini? Berikut juga dikenal pula sebagai Bukit Teletubbies Masamba, yang terletak di Desa Kamiri, Kecamatan Masamba, Luwu Utara. Kamu dapat menuju ke kota Masamba, kemudian berkendara menggunakan jalur darat sekitar 15 menit supaya bisa sampai ke bukit ini. Nantinya, kamu akan dibius oleh pesona bukit yang sangat indah berbalut rerumputan hijau yang menyejukkan.

4. Bukit Saletta

Bukit Saletta Enrekang via travel.rakyatku.com

Agar bisa sampai ke bukit yang berada di desa Tindalun, Kecamatan Anggeraja, Kabupaten Enrekang ini kamu harus melaju dari pusat kota sejauh 16 km. Berbekal waktu 30 menit berkendara, maka kamu sudah bisa sampai di sana. Sebab, lokasi dari bukit ini terletak di sekitar area kaki Gunung Bambapuang. Usai sampai di Desa Tindalun, maka kamu diwajibkan untuk jalan kaki sampai sejauh 200 meter agar sampai di puncak bukit. Tetapi, rasa lelah kamu akan terbayar dengan keindahan Bukit Saletta.

5. Bukit Pa’bo

Agenda camping di Bukit Pa’bo via Nyero.id

Berwisata ke Sulsel tak akan lengkap tanpa menyinggahi Bukit Teletubbies yang berada di Kabupaten Pangkep ini. Sembari singgah di sini, kamu juga dapat berburu pemandangan di area Taman Nasional Bantimurung Bulusaraung, sebab letak Bukit Teletubbies masih satu kawasan dengan taman tersebut.

Gimana Cakap People, berminat untuk mencoba sensasi berwisata di Bukit Teletubbies yang ada di Sulsel? Kamu dapat merasakan sejuknya udara di sana sembari menikmati panorama yang menghijau. Bahkan, kamu dapat bernostalgia sembari mengingat masa-masa kecil di kala menonton acara Teletubbies. Pasti rasanya akan sangat menyenangkan ya!

2 Comments

Leave a Reply

2 Pings & Trackbacks

  1. Pingback:

  2. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Diam-diam Anaknya Beli Mainan Bernilai Jutaan, Respon Sang Ibu Tuai Pujian!

Wah! Durian Semakin Digemari Cina, Kenapa ya?