CakapCakap – Kehamilan merupakan momen yang ditunggu-tunggu oleh wanita yang sudah menikah. Sebab, kehamilan dapat memberikan perubahan pada kehidupan pasangan rumah tangga. Namun, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika proses kehamilan terjadi. Salah satunya adalah kegiatan tidur siang. Apa Cakap People pernah mendengar jika ibu hamil wajib tidur siang?
Ketika sedang hamil, umumnya wanita akan memiliki emosi yang cenderung tak stabil. Bahkan dapat jadi sangat sensitif. Hal tersebut ternyata disebabkan lantaran hormon. Oleh karena itu, ibu hamil memerlukan jatah istirahat yang lebih lama. Jadi, jangan memaksakan mata untuk senantiasa terbuka jika sebenarnya kantuk sudah melanda. Sebab, kurang istirahat juga dapat berpengaruh terhadap hormon dan kehamilan kamu lho!
Seorang profesor asal University of South Australia yang bernama Jane Warland menjelaskan jika terdapat hubungan yang cukup berkesinambungan antara kebiasaan tidur dengan kesehatan dari janin. Hubungan tersebut mencakup bobot bayi yang rendah saat lahir, pertumbuhan janin hingga kemungkinan persalinan secara prematur. Jika hal tersebut memiliki kaitan dengan kualitas tidur dari si ibu, maka kamu wajib memiliki kuantitas dan kualitas tidur yang baik bukan?
Tak hanya perihal itu saja yang dipaparkan. Namun Jane juga menyebutkan jika kebiasaan tidur ibu hamil dapat berdampak pada janinnya. Menurut penelitian, kualitas serta waktu tidur juga cukup berimbas pada si anak nanti. Bahkan, posisi tidur pun juga akan memiliki kaitan dengan kesehatan si anak sewaktu berada di kandungan. Sehingga, ibu hamil dianjurkan untuk memiliki waktu tidur yang stabil.
Sebab, masalah tidur dapat memberikan efek pula pada janin. Misalnya, jika kamu memiliki masalah pada waktu tidur atau kualitas tidur maka dapat meningkatkan risiko bayi akan lahir secara prematur. Pasti tak ingin bukan jika kejadian tersebut menimpa kamu? Oleh karena itu, cukuplah dalam beristirahat. Selain itu, imbangi dengan konsumsi jenis makanan yang sehat.
Kamu juga diperbolehkan untuk aktif bergerak, namun jangan melakukan gerakan yang berat. Misalnya pada pagi hari kamu dapat olahraga kecil dengan berjalan-jalan di halaman. Selain udara pagi sangat baik untuk kesehatan, bergerak juga akan membantu kamu dalam mengatur pernapasan saat melahirkan nanti. Semoga bermanfaat ya Cakap People!
4 Comments
Leave a Reply4 Pings & Trackbacks
Pingback:Terungkap! Inilah Deret Fakta Mencengangkan Atlet Tertua Asian Games 2018 | Cakap Cakap
Pingback:Jangan Biarkan Anak Tidur Lewat Jam 11 Malam! Ini Bahaya yang Mengincar | Cakap Cakap
Pingback:Lagi Diet? Tenang, Kamu Masih Bisa Ngemil 5 Menu Enak Ini | Cakap Cakap
Pingback:Ibu Hamil Wajib Baca! Ternyata tak Perlu Takut untuk Olahraga | Cakap Cakap