in

Item Fashion Ini Akan Berikan Sentuhan Casual dan Trendy pada Penampilanmu

Cakapcakap Fashion memang kerap kali berubah-ubah. Sebab ia cenderung fleksibel dan dituntut untuk menyesuaikan sesuai dengan perkembangan zaman. Agar penampilan senantiasa modis dan stylish, maka kita wajib mengikuti perkembangan fashion. Pasti tak ingin bukan tampilan Cakap People jadi terlihat kudet? Pastinya kamu juga bakal mengalami penurunan kepercayaan diri.

Misalnya saja untuk tampil secara harian. Maka biasanya banyak orang yang memilih gaya berbusana lebih santai atau kasual. Terlebih gaya tersebut memang cukup nyaman untuk diterapkan sehari-hari. Baik hang out bersama sahabat atau keluarga pun juga cukup menyenangkan dengan gaya kasual. Tetapi jika kamu tak mengikuti perkembangan fashion, maka kamu bisa jadi kurang update. Penampilanmu juga akna ketinggalan zaman.

Nah, sebaiknya kamu mulai berkenalan dengan keempat item berikut ini. Sebab selain memberikan sentuhan gaya kasual, item-item ini juga bisa menyulap penampilanmu menjadi lebih stylish. Yuk, cek di sini!

1. Sleeveless turtleneck dikolaborasikan bersama vest sangat cocok bagi kamu yang ingin look casually chic

Sleeveless turtleneck via theshonet.com

Penampilan ini selain santai juga akan terlihat tetap modis. Kamu pun bisa menggunakan fashion item berupa kacamata. Padukan varian warna-warna yang sesuai. Tak lupa kamu juga bisa mengikat rambutmu lho jika memang panjang.

2. Saat ini sedang booming model celana kulot

Celana kulot via bajudresskorea.com

Nah, bisa jadi kamu cocok dengan gaya yang satu ini. Cobalah untuk mengaplikasikan celana kulot di aktivitas harian yang hendak kamu lakukan. Gaya ini cukup simpel namun akan membuat penampilan kamu sangat stylish.

3. Ingin tampil simpel tetapi tetap memberikan efek girly? Maka rok denim jawabannya

Rok denim via bintang.com

Kamu bisa memadu-padankan bawahan berupa rok denim dengan atasan bermodel sabrina atau yang lainnya. Pilihlah pula warna yang netral ataupun pastel. Kamu juga bisa menambahi fashion item seperti topi atau kacamata.

4. Sesekali cobalah perubahan dengan tampilan jumpsuit

Jumpsuit via gudangfashion.id

Jangan mengenakan celana jeans melulu. Kamu bisa mengubah penampilanmu agar lebih santai dan keren dengan paduan jumpsuit. Kenakan pula statement heels agar penampilan kamu menjadi lebih hits serta fashionable. Coba mix and match ya, Cakap People! Dijamin bakal menunjang penampilanmu lebih kekinian.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ini Dia Ruginya Menikah Muda dari Sisi Mental yang Kerap Diabaikan

5 Tempat Ini Terlarang, Tak Bisa Masuk Sembarangan!