in ,

Epic! Pemkot Makassar Kibarkan Bendera Indonesia di Laut

Cakapcakap – Merayakan Kemerdekaan Indonesia sudah pasti akan menjadi sebuah keistimewaan. Agenda tahunan yang tidak hanya dimaknai sebagai upacara dan rutinitas, kini menjelma jadi sebuah event kebersamaan antar warga masyarakat. Di peringatan ulang tahun Kemerdekaan Indonesia ini, masyarakat kita bahkan semakin kreatif dalam menampilkan suguhan seni pertunjukan, atraksi, dan juga kebolehan dari berbagai lini masyarakat. Di daerah Cakap People, adakah yang unik dan menarik dari perayaan 17-an kemarin?

Hal unik selalu dihadirkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar di setiap perayaan 17an. Pasalnya setiap tahunnya, Pemkot Makassar selalu menggelar upacara bendera merah putih dalam rangka HUT RI ke-73 di dua tempat yang berkelanjutan. Pertama, upacara digelar di Lapangan Karebosi. Kemudian upacara dilanjutkan di ponton terapung anjungan Pantai Losari. Pantai Losari semakin menjadi sorotan publik, karena selain memiliki sense tersendiri sebagai identitas Makassar, pantai ini menjadi saksi pengibaran sang saka merah putih setiap tanggal 17 Agustus.

Flying board pengibaran bendera di Pantai Losari via http://cdn2.tstatic.net/makassar/foto/bank/images/flying-board_20180817_102123.jpg

Upacara tahun ini dipimpin langsung oleh Moh Ramdhan Pomanto, Walikota Makassar; dan diikuti oleh forkopimda serta jajaran SKPD Kota Makassar. Tahun ini, bendera dikibarkan oleh 3 petugas yang terdiri dari dua pria dan satu wanita. Mereka dilengkapi flying board untuk mengibarkan bendera di tengah laut. Wanita yang merupakan personel Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Makassar menerima bendera merah putih yang diserahkan langsung oleh Walikota. Kemudian, bendera dibawa menuju ke tiang yang sudah ada di tengah laut. Bendera merah putih pun dikibarkan dengan khidmat dan penuh kebanggaan.

Pengibaran Bendera Merah Putih di Pantai Losari via http://cdn2.tstatic.net/makassar/foto/bank/images/pemkot-makassar_20180817_112922.jpg

Selain mengibarkan bendera di laut, Pemerintah Kota Makassar juga memberikan penghargaan dan kado kemerdekaan kepada warga. Hal ini menunjukkan pejabat pemerintahan berbaur dan mau berbagi dengan rakyat. Oleh sebab itu, antar masyarakat juga harus terus menjaga persatuan dan kesatuan. Dirgahayu Indonesia!

Bagaimana perayaan 17 Agustus 2018 di daerah kalian? Apakah ada yang seru dan unik? Atau ada juga yang baru pertama kali dilaksanakan dan wajib untuk diceritakan kepada Cakap People karena menginspirasi? Yuk, bagikan ceritamu di kolom komentar! [YN]

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

5 Kuliner Asli Jepang yang Menggoyang Lidah, Mana Favoritmu?

4 Makanan Ala Indonesia Ini Enak, Tapi Dianggap Aneh oleh Turis