in

Kabar Baik Buat Penderita Alergi, Tato Cantik Ini Bisa Deteksi Alergi

Semakin canggihnya teknologi serta ilmu pengetahuan, memungkinkan perkembangan IPTEK juga beragam. Termasuk juga pengetahuan dalam dunia kesehatan. Seperti yang beberapa waktu lalu sekelompok ilmuwan menciptakan temuan baru berupa sebuah stiker tato yang bisa mendeteksi adanya alergi pada kulit.

Kabar yang dimuat laman Ubergizmo ini tentu sangat menggembirakan, guys. Tato temporer tersebut adalah perangkat wearable yang dipakai untuk mendeteksi partikel dari objek yang bisa memicu alergi pada kulit manusia.

tato deteksi alergi via theregister.co.uk

Nah cara kerja tato ini yakni dengan memberikan notifikasi tertentu kepada penggunanya ketika bersentuhan dengan bahan yang berisiko menyebabkan alergi. Bahan kimia dalam benda yang tersentuh akan secara cepat diberitahukan kepada pengguna tato tersebut. Misalnya, saat pengguna bersentuhan dengan gelas, dengan lekas tato akan mendeteksi kandungan kimia dari gelas tersebut dan memberitahukan jika kandungan di dalamnya berpotensi menyebabkan alergi pada kulit. Tato cerdas kan guys?

Teknologi semacam ini berhasil ditemukan para peneliti yang berada di Massachussets Institute of Technology (MIT). Menurut pengolah tato pintar yang terdiri dari para ilmuwan Massachussets Institute of Technology (MIT), tato yang terdiri dari material hydrogel dan bakteri genetik ini bisa mendeteksi bahan kimia dan jenis partikel tertentu.

alergi via lajkat.se

Notifikasi mengenai kandungan bahan berbahaya akan tampak dari aplikasi khusus di smartphone. Nah notif khusus yang telah terinstall di smartphone milik pengguna akan menampilkan nyala lampu tertentu untuk memberitahukan keberadaan partikel serta kandungan kimia yang berbahaya.

Para peneliti mengungkapkan, tato pintar ini merupakan solusi terdepan guna membantu penderita alergi untuk mengantisipasi kemungkinan risiko yang bisa menyebabkan masalah tersebut kambuh. Pengembangan perangkat wearable ini juga akan terus dilakukan hingga bisa membantu semua pihak yang membutuhkan.

Salah seorang peneliti, Hyunwoo Yuk juga mengungkapkan bahwa tato akan diuji terlebih dulu kepada beberapa pasien dengan alergi khusus, sebelum akhirnya dilakukan pengembangan atau proses lebih lanjut ke depannya.

Namun sayangnya, tidak diberitahukan secara pasti perihal penjualan tato pintar tersebut. Apakah akan dijual secara bebas, atau tidak? Kita tunggu saja ya, guys!

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Bikin Bangga, 8 Film Tanah Air Ini Sukses Meraih Penghargaan Bertaraf Internasional

Mau Aman dan Smartphone-mu Awet? Mulai Sekarang Stop Meletakkannya di 5 Tempat Ini