in

4 Masalah Kulit Ini Bisa Diatasi dengan Minyak Zaitun

Minyak zaitun sudah dipercaya secara turun-temurun untuk berbagai khasiat kesehatan maupun kecantikan. Banyak manfaat yang bisa diambil dari minyak zaitun yang harus kamu ketahui, terutama ketika berhubungan dengan kecantikan kulitmu. Ya, minyak zaitun ternyata juga bisa kamu gunakan untuk mengatasi masalah kulit yang mengganggu penampilan kamu.

minyak zaitun banyak manfaat via https://blog.manjadda.com/manfaat-minyak-zaitun

Ada beberapa jenis masalah kulit yang bisa kamu atasi dengan minyak yang satu ini. Apa saja ya? Yuk, simak infonya dan praktikkan ya!

1. Kulit kemerahan

kulit kemerahan via http://www.sandrazevedo.com.br/2017/10/18/rosacea-sintomas-causas-e-tratamentos-confira-tudo-aqui/

Kulit yang tampak kemerahan bisa disebabkan karena kulit yang cenderung sensitif. Nah, terkadang tampilan kulit yang kemerahan seperti ini juga sering mengganggu penampilan kamu bukan?

Nah, kini kamu nggak perlu lagi cemas karena kulit yang kemerahan bisa kamu atasi dengan mudah hanya dengan menggunakan minyak zaitun. Caranya, cukup oleskan minyak zaitun pada bagian kulit yang kemerahan dan pijat dengan perlahan. Gunakan secara teratur untuk menjadikan warna kulit lebih merata.

2. Mata panda

mata panda via http://style.tribunnews.com/2017/12/01/punya-mata-panda-hilangkan-hanya-dalam-satu-malam-menggunakan-bahan-ini

Mata panda atau kantung mata yang menghitam juga menimbulkan rasa kurang percaya diri yang sangat mengganggu. Inilah yang terkadang juga membuat kamu semakin susah memadukan make up di saat-saat tertentu.

Masalah kantung hitam yang mengganggu ini bisa dengan mudah diatasi dengan minyak zaitun saja. Coba oleskan minyak zaitun ke area bawah mata sebelum kamu pergi tidur secara rutin, esok harinya kantung mata yang tampak menghitam akan semakin memudar dan kempis.

3. Jerawat

model kelas dunia seperti Kendall Jenner pun berjerawat via http://www.tribunnews.com/lifestyle/2018/01/09/jerawat-di-wajahnya-tak-halangi-kendall-jenner-tampil-percaya-diri

Jerawat menjadi musuh bagi semua orang. Ya, kadar hormon yang tinggi, minyak berlebih hingga sel kulit mati menjadi penyebab jerawat di wajah yang sangat mengganggu. Terlebih lagi, jika jerawat ternyata menimbulkan bekas yang tidak hilang secara cepat. Buatlah scrub yang berasal dari minyak zaitun dengan beberapa sendok teh gula pasir kemudian oleskan pada wajah untuk mencegah jerawat dan menghilangkan bekasnya.

4. Tumit kering

tumit kering via https://www.merdeka.com/gaya/cara-mudah-atasi-tumit-kering-dan-pecah-pecah.html

Tumit yang kering dan pecah-pecah jelas akan menimbulkan rasa tidak percaya diri bagi seseorang. Anda bisa mencoba mengaplikasikan minyak zaitun kepada bagian tumit yang kering tersebut kemudian memijatnya perlahan. Setelah beberapa saat rendam tumit kaki dalam air hangat dan bilas. Cara ini akan menghaluskan kembali tumit yang pecah-pecah dan kering.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mungkinkah Ajak Si Kecil Liburan? Ini Tips Nyaman Traveling Bersama Anak

Tetap Fit Meski Kerja Seharian di Depan Komputer? Simak Tips Ini