Lembang Kapala Pitu punya destinasi wisata asik yang bikin kamu serasa kayak di atas awan. Namanya Pong Torra yang jadi salah satu destinasi favorit kaum muda. Ada banyak spot foto cantik yang mendukung untuk mengabadikan keindahan alam di atas ketinggian rata-rata ini.
Pong Torra berada di ketinggia 5000 mdpl dan merupakan destinasi tertinggi di Kawasan Wisata Lolai, Lembang Kapala Pitu, Toraja Utara. Kamu bisa menjelajahi lokas ini yang berjarak sekitar 23 km dari pusat kota Rantepao. Akses jalannya juga nggak terlalu sulit lho untuk ditempuh dengan kendaraan roda dua atau roda empat karena merupakan akses luar kota dengan jalan yang cukup mulus. Kamu bisa lewat Rantepao-Malanggo’-Tikala-Sereale-Ke’pe’- Pasar Pindan-Kantor Kecamatan Kapala Pitu hingga nanti ketemu dengan Pong Torra dengan waktu tempuh sekitar 1 jam 15 menit.
Apa aja yang bisa kamu temuin di sini? Ya selain pemandangan yang luas nan cantik, ada banyak spot cantik kayak dekorasi bunga berbentuk hati, gerbang sweet memory, perahu bambu yang cukup ekstrim, replika sayap kupu-kupu, dan spot lainnya. Nggak cuma spot foto aja lho yang bisa kamu temukan di sini, tapi berbagai wahana seru kayak hammock area, paint ball, glamping, barbeque pit, dan juga kursi angin. Sebuah destinasi yang cukup cantik untuk menyaput pemandangan dataran tinggi dan berbagai area kekinian yang pastinya bikin kamu betah berlama-lama di sini.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!