in ,

Air Terjun Salo’puru’ di Barru Ini Pas untuk Liburanmu

Buat kamu yang punya rencana muter-muter ke Kabupaten Barru, maka udah pasti nggak boleh melewatkan untuk menyambangi Air Terjun Salo’ Puru’ yang bikin suasana jalan-jalan kamu jadi lebih seru. Air terjun ini memiliki air yang sangat jernih dan suasana santai yang menenangkan. Dijamin deh stres kamu bakal ilang dan seger lagi buat ngejalani aktifitas di hari berikutnya.

Air Terjun Salo’ Puru’ di Kabupaten Barru via http://rakyatku.com

Air Terjun Salo’puru’ ini berada di Desa Pattappa, Kecamatan Pujananting, Kabupaten Barru dan saat ini sedang digandrungi oleh para wisatawan muda yang mencari hiburan di Barru. Kamu bisa ajak keluarga, teman, bahkan orang terdekat kamu ke sini karena akses jalannya yang cukup mudah dan cocok untuk orang-orang yang suka berpetualang. Kamu akan mendapatkan suasana air terjun dengan pemandangan alam yang asri serta udara yang bersih karena dikelilingi oleh pepohonan rindang.

Memang obyek wisata ini belum dikelola dengan baik oleh penduduk setempat maupun pemerintah terkait. Harapnnya semoga dengan ramainya kunjungan wisata ke air terjun ini, pemerintah dan pihak yang berwenang bisa memberikan akses jalan yang lebih baik dan fasilitas wisata yang lebih memadai.

Para pengunjung bisa banget mandi di air terjun ini dan kolam di bawahnya karena kedalamannya hanya 1 hingga 5 meter dengan arus yang nggak terlalu deras. Jadi kamu bisa basah-basahan di alam terbuka sambil melepas stres.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Niat Berlibur ke Ceko? 5 Fakta Menarik Ini Harus Kamu Tahu Dulu

Lezatnya Putu Cangkir, Kue Unik Khas Makassar