in

Bukan Sayang, 3 Tanda Ini Bukti Pacarmu Posesif Lho!

Pria dan wanita memang diciptakan untuk saling melengkapi satu sama lain. Seiring dengan perbedaan gender maka juga akan disertai perbedaan-perbedaan lain, mulai dari karakter, tabiat hingga sikap. Setiap orang pasti juga memiliki perbedaan itu, namun sejauh apa kamu mengenal pasanganmu? Apakah ia tipe pasangan yang posesif atau malah cuek?

Memiliki tipe pacar yang posesif tentu kerap memicu rasa yang kurang nyaman. Bahkan seringkali kita terjebak dalam suatu hubungan yang rumit. Oleh karena itu, pilihlah pasangan yang benar-benar tepat untukmu.

Setiap orang pasti mempunyai tingkat posesifnya masing-masing. Tapi kalau terlalu over, pasti bikin kamu gak nyaman bukan? Nah, kamu mesti tahu nih ciri-ciri posesif dari pasanganmu berikut ini.

Tak pernah menghargai kamu

Si dia tak menghargaimu via vebma.com

Namanya pasangan haruslah saling menghargai, jika tiada rasa itu maka hubungan akan seperti sebuah siksaan. Jika pasanganmu tak pernah menghargaimu, maka ini merupakan perwujudan lain dari sikap posesif. Orang semacam ini akan gencar menghakimimu dengan berbagai ungkapan negatif padamu ataupun mantan pacarmu dulu.

Sikap tak dapat menghargai pun dapat bervariasi, mulai dari berkata kasar, memanggil dengan panggilan yang tak sopan hingga mengarah ke sarkasme. Ia melakukan perbuatan tersebut untuk membuat kamu merasa tak berharga dan tak memiliki nilai. Sehingga kamu merasa bahwa tak akan ada yang bisa menerima kamu kecuali dia.

Mudah marah

Mudah marah dan lakukan pemukulan via vebma.com

Sosok pacar yang mudah marah atau bersikap tempramental juga menggambarkan sosok yang posesif. Terlebih jika ia marah gara-gara hal yang sepele atau bersifat kecil, misalnya saja kamu belum pulang padahal sudah waktunya pulang. Pasti ia akan berpikiran negatif bahkan tak segan untuk curiga terus-menerus.

Jika ia memiliki perilaku yang amat tempramen maka ia tak akan bisa mengendalikan amarahnya. Bisa jadi akan kerap kali berperilaku kasar padamu dan tak ragu lagi untuk menampar, memukul atau bahkan menendang. Sikap mudah marah atau tempramental ini juga dapat berwujud berteriak, mengucapkan sumpah serapah hingga terbentuk dalam pelecehan secara verbal lain.

Cemburu berlebih

Pencemburu berat via papasemar.com

Mereka yang bertipe posesif tak akan segan dalam menumpahkan kecemburuannya, bahkan mungkin saja ia akan merasa marah dan tak senang jika kamu bergaul dengan teman, rekan kerja atau bahkan anggota keluarga. Ia pun akan memiliki kecenderungan untuk menuduh kamu melakukan perselingkuhan. Ia juga akan selalu curiga dengan hal-hal yang sepele seperti saat kamu sedang menerima telepon atau berkirim chat dengan orang lain.

Jika kekasihmu sudah terlalu berlebihan bersikap posesif, maka bisa saja ia akan memotong akses kamu dengan teman ataupun keluarga lantaran ia cemburu dengan waktu yang kamu habiskan bersama orang-orang tersebut.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Memilih Diam Tanpa Ribut, Ternyata Ini Lho yang Diharapkan Cewek dari Pasangan

5 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Beli Mobil Bekas