CakapCakap – Cakap People! Disney resmi mengumumkan bahwa film Frozen 3 akan dirilis pada 24 November 2027. Ini bertepatan dengan liburan Thanksgiving di Amerika Serikat (AS).
Jennifer Lee selaku Chief Creative Officer Disney mengungkapkan detail terbaru mengenai proyek tersebut dalam pengumuman yang dilakukan dalam acara acara D23 Fan Expo yang berlangsung pada Jumat, 9 Agustus 2024.
Jennifer, yang juga terlibat dalam menulis dan menyutradarai film Frozen serta Frozen II bersama Chris Buck, memaparkan bahwa film ketiga ini bertujuan untuk menjawab misteri yang belum terjawab dari film sebelumnya.
“Ada banyak pertanyaan yang muncul dari Frozen 2. Kami percaya bahwa dua film diperlukan untuk menjawab semuanya,” ungkapnya, dikutip melalui Variety.
Ada Pengembangan Visual Film Frozen 3
Dalam pernyataan tersebut, Disney juga memperlihatkan pengembangan visual dari Frozen 3 yang menampilkan Elsa menunggang kuda putih dan Anna menunggang rusa cokelat. Meskipun demikian, Jennifer tidak menyebutkan secara eksplisit bahwa akan ada Frozen 4. Bahkan tidak ada logo untuk Frozen 4 yang ditampilkan dalam presentasi itu.
Namun, menurut laporan dari People, Josh Gad, pengisi suara dari Olaf si manusia salju, turut memberikan bocoran mengenai masa depan film animasi ini dalam penampilannya di acara The View. Gad mengungkapkan, “Tampaknya ada dua sekuel Frozen yang sedang dikembangkan saat ini — kejutan! Jennifer Lee dan timnya sedang bekerja keras.”
Jejak Kesuksesan Film Frozen
Frozen pertama kali tayang pada 2013 dan diadaptasi dari dongeng klasik The Snow Queen karya Hans Christian Andersen. Film ini langsung meraih kesuksesan besar dengan pendapatan global mencapai US$ 1,28 miliar atau sekitar Rp 19,2 triliun dan menjadi film terlaris kelima sepanjang masa pada saat itu. Saat ini, film tersebut berada di urutan ke-22 dalam daftar film terlaris sepanjang masa.
Kesuksesan dilanjut dengan Frozen II yang dirilis pada 2019, berhasil melampaui kesuksesan film pertama dengan pendapatan US$ 1,45 miliar atau sekitar Rp 21,75 triliun di box office global, menjadikannya sebagai film terlaris ke-14 dunia.
Klik DI SINI untuk melanjutkan membaca, Cakap People!