CakapCakap – Cakap People! Terdapat sejumlah buah-buahan yang bisa membantu kamu tingkatkan produksi kolagen dan menjadikan kulit sehat dan awet muda. Seiring bertambahnya usia, tubuh kita tentu mengalami berbagai perubahan, termasuk penurunan produksi lemak dan kolagen. Seperti diketahui, kolagen adalah protein penting yang ditemukan di kulit dan berperan dalam menjaga elastisitas, kekenyalan, dan hidrasi kulit.
Saat produksi kolagen berkurang, elastisitas kulit pun ikut menurun. Hal ini menyebabkan kulit menjadi lebih kendur, munculnya kerutan halus, dan garis-garis penuaan.
Untuk mencegah kekurangan kolagen, mengonsumsi makanan kaya kolagen bisa menjadi salah satu solusinya.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut adalah buah-buahan yang bisa membantu tingkatkan produksi kolagen, kulit sehat dan awet muda.
Jeruk
Dilansir dari Healthline, vitamin C memainkan peran utama dalam produksi pro-kolagen, prekursor kolagen tubuh. Artinya, dapat membantu sintesis kolagen.
Buah jeruk, grapefruit, lemon, dan jeruk nipis kaya akan nutrisi ini. Cobalah jeruk bali untuk sarapan, tambahkan potongan jeruk ke dalam salad.
Buah Beri
Selain jeruk, buah beri juga kaya akan vitamin C. Stroberi, raspberry, blueberry, dan blackberry semuanya kaya akan vitamin C.
“Buah beri juga tinggi antioksidan yang melindungi kulit dari kerusakan,” kata ahli diet dan kecantikan terdaftar Katey Davidson, MScFN, RD, kepada Healthline.
Vitamin C memungkinkan tubuh membentuk kolagen dan menggunakannya secara efektif. Jadi, meskipun buah beri tidak memiliki kolagen, buah beri dapat membantu tubuh memproduksinya secara alami.
Jambu Biji
Jambu biji merupakan buah tropis. Buah yang menyegarkan satu ini mengandung vitamin C. Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, kandungan vitamin C yang ada di dalamnya dapat membantu meningkatkan produksi kolagen.
Selain itu, jambu biji juga mengandung zinc, salah satu senyawa yang menjadi faktor pendukung produksi kolagen.
Nanas
Nanas menjadi salah satu buah tropis yang banyak dinikmati di kala cuaca panas. Rasanya yang asam-manis dapat menyegarkan tenggorokan.
Nanas bisa membantu meningkatkan produksi kolagen dalam tubuh karena kandungan vitamin C yang dimilikinya. Namun, harus diperhatikan bagi penderita penyakit asam lambung, buah nanas bisa memicu produksi asam lambung berlebih.
Alpukat
Alpukat menjadi buah lainnya yang bisa membantu produksi kolagen dalam tubuh. Dilansir dari Bustle, pendiri C2 California Clean, Dr. Clarissa Shetler dan Christine Falsetti, PhD, mengatakan, “Alpukat dan minyak alpukat mengandung omega-3 untuk meningkatkan kolagen dan vitamin E untuk membantu melawan radikal bebas.”