CakapCakap – Cakap People! Manfaat jahe sudah terkenal manjur untuk kesehatan tubuh. Tapi jahe juga bisa diandalkan sebagai perawatan kulit alami. Lantas, apa saja manfaat jahe untuk kecantikan kulit?
Jahe merupakan tanaman rimpang yang biasa digunakan untuk mengatasi sakit perut atau gejala flu. Siapa sangka, tumbuhan ini mempunyai khasiat lain yakni sebagai skincare atau hair care alami.
Merangkum dari Stylecraze, ini dia ragam manfaat jahe untuk kulit.
1. Mengobati hipopigmentasi
Hipopigmentasi atau bekas luka berwarna putih tentu sangat mengganggu. Kabar baiknya, jahe bisa mengatasi permasalahan kulit di atas.
Kamu hanya perlu memotong sepotong jahe segar dan mengoleskannya pada area kulit yang mengalami hipopigmentasi dan diamkan selama beberapa saat. Hasilnya, bisa dilihat usai pemakaian rutin setelah satu sampai dua minggu.
2. Menghilangkan bekas jerawat
Tak bisa dipungkiri, bekas jerawat kerap membuat kita kehilangan rasa percaya diri. Jahe dikenal memiliki agen antiseptik yang mampu menjaga kulit terlihat bersih, halus, dan bebas dari noda atau kotoran.
Selain itu, bahan alami ini mampu merangsang pertumbuhan sel kulit baru, sehingga dapat mengatasi jerawat dengan cara membunuh bakteri penyebab masalah kulit tersebut.
3. Anti-aging
Faktanya jahe memiliki kandungan 40 senyawa antioksidan yang dapat melindungi kulit dari timbulnya tanda-tanda penuaan. Artinya, jahe mampu merangsang sirkulasi darah, meningkatkan elastisitas kulit, dan mencegah kerusakan kulit karena radikal bebas. Alhasil kulit terlihat awet muda.
Radikal bebas akibat paparan sinar matahari merupakan tanda penuaan yang paling sering menyerang perempuan.
4. Menghilangkan bekas luka bakar
Apakah kamu memiliki bekas luka bakar yang sulit hilang? Jika ya, mungkin tips satu ini bisa dicoba. Cukup buat jus jahe, lalu aplikasikan ke bagian kulit yang terkena luka bakar.
Selain itu, kita juga bisa mengoleskan irisan jahe segar pada kulit bekas luka bakar sebanyak dua hingga tiga kali dalam seminggu. Hasil akan terlihat usai pemakaian rutin selama 6-12 minggu.