in ,

Resep Bakso Rumahan yang Enak dari Daging Kurban, Recook Yuk!

Hidangan ini bisa dinikmati saat berkumpul dengan keluarga

CakapCakapCakap People! Biasanya jumlah stok daging di rumah cukup berlimpah saat Hari Raya Iduladha seperti saat ini. Daging-daging tersebut tentu saja bisa diolah menjadi berbagai hidangan yang enak dan lezat, salah satunya yaitu bakso. Nah, kali ini kamu bisa mencoba resep bakso rumahan saat berkumpul bersama keluarga di Hari Raya Kurban.

Resep Bakso Rumahan yang Enak dari Daging Kurban, Recook Yuk!
Ilustrasi bakso rumahan [Foto via Pinterest]

Berikut adalah resep bakso rumahan selengkapnya yang bisa kamu ikuti:

Resep Bakso Rumahan

Beberapa bahan yang perlu kamu siapkan di antaranya adalah:

Bahan-bahan Bakso:

– 1 kg daging sapi segar
– 4 sdt garam
– 1 sdt merica bubuk
– ½ sdt baking powder
– 30 gr tepung tapioka
– 250 gr es batu
– 3 liter air

Cara membuat:

1. Masukkan daging, garam, merica bubuk, baking powder, dan es batu ke dalam food processor. Jika kamu tidak memiliki food processor, kamu bisa menggunakan blender atau chopper. Tunggu hingga semua bahan benar-benar halus dan tercampur.

2. Keluarkan bahan yang sudah halus dan pindahkan ke mangkok atau baskom.

3. Tambahkan tepung tapioka dan uleni hingga rata.

4. Siapkan air untuk didihkan, lalu kecilkan apinya setelah mendidih.

5. Ambil adonan daging dengan tangan dan bentuklah bulat-bulat.

6. Jika bakso dalam air sudah mengapung, berarti bakso sudah matang sempurna. Angkat bakso dan tiriskan.

Cara Membuat Kuah Bakso

Setelah bakso siap, jangan lupa untuk membuat kuahnya. Adapun cara membuat kuahnya adalah sebagai berikut:

Bahan Membuat Kuah Bakso:

– Kuah bekas rebusan bakso
– Penyedap rasa
– Garam
– Merica
– Daun bawang

Cara membuat:

1. Panaskan kembali kuah bakso di atas api, lalu masukkan penyedap rasa, garam, dan merica secukupnya. Cicipi hingga rasa yang pas.

2. Siapkan mangkok dan masukkan bakso. Tambahkan kuah secukupnya.

3. Agar masakan lebih harum dan sedap, taburkan irisan daun bawang segar di atasnya.

4. Resep bakso enak rumahan siap untuk dinikmati.

Selamat mencoba, Cakap People!

SUMBER ARTIKEL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hidung Kylian Mbappe Patah di Laga Euro 2024, Apa Komplikasi Terburuknya?

Hidung Kylian Mbappe Patah di Laga Euro 2024, Apa Komplikasi Terburuknya?

Inilah 5 Fakta Timnas U-16 Indonesia di ASEAN U-16 Boys Championship 2024

Inilah 5 Fakta Terkini Timnas U-16 Indonesia di ASEAN U-16 Boys Championship 2024