in

7 Bocoran Samsung Galaxy S24 dan S24+ yang Bakal Rilis 18 Januari 2024

Pelan pelan teka-teki tentang Samsung Galaxy S24 dan S24+ mulai terbuka.

CakapCakap Cakap People! Pelan pelan teka-teki tentang Samsung Galaxy S24 dan S24+ mulai terbuka. Rencananya, dua produk baru Samsung tersebut akan dirilis pada 17 Januari 2024 mendatang. Event Galaxy Unpacked pertamanya Samsung itu dilakukan di SAP Center di San Jose, California, Amerika Serikat (AS).

Samsung Indonesia sudah memberi tanda bahwa penggemar pabrikan handphone asal Korea Selatan itu sudah bisa melakukan pre-order. Informais itu bisa dilihat di laman Samsung.com/id/, akan muncul laman video terkait Galaxy Unpacked dengan keterangan: Galaxy Unpacked 18 January 2024 | 1AM WIB.

7 Bocoran Samsung Galaxy S24 dan S24+ yang Bakal Rilis 18 Januari 2024
Ilustrasi Samsung Galaxy S24 [Foto: June Wan/ZDNET]

Lalu seperti apa bocoran Samsung Galaxy S24, S24+ yang beredar di jagat maya?

1. Layar

Galaxy S24 dan S24+ akan mengalami peningkatan kualitas dibanding seri sebelumnya. Samsung menawarkan layar LTPO QHD+ dengan dukungan refresh rate hingga 120Hz dengan menghadirkan kecerahan 2.600 nits. Angka tersebut lebih tinggi dibandingkan generasi sebelumnya di 2023 sebesar 1.750 nits. Samsung Galaxy S24 berukuran 6,2 inci sedangkan Samsung Galaxy S24+ memiliki ukuran 6,7 inci.

2. Baterai

Keduanya sama sama akan memiliki baterai sedikit lebih besar dari generasi sebelumnya. Model Galaxy S24 memiliki kapasitas 4.000mAh (+100mAh dibanding S23) dan model Galaxy S24+ 4.900mAh (+200mAh dibanding S23+). Untuk pengisian daya Galaxy S24+ menghasilkan daya maksimal 45W melalui USB-C yang berarti lebih besar dibandingkan S24, 25W. Namun keduanya akan menghasilkan 15W secara nirkabel.

3. Chip

Demi mendukung performa, Galaxy S24 dan S24+ akan menggunakan chip Exynos seri 2400, hanya unit AS dan Kanada yang akan menggunakan Snapdragon 8 Gen 3. Hal ini telah dikonfirmasi langsung oleh CEO Qualcomm. Chip Exynos dipilih karena menjanjikan peningkatan kinerja CPU sebesar 70%. Namun perlu diingat bahwa ini dibandingkan dengan Exynos 2200 dari tahun 2022 dan bukan Snapdragon 8 Gen 2 untuk Galaxy dari tahun lalu.

Samsung tidak memberikan detail ketika berbicara tentang GPU Xclipse 940 baru, yang didasarkan pada teknologi RDNA 3 AMD. Xclipse 920 yang ditemukan pada chip 2200 didasarkan pada RDNA 2 yang lebih lama. Menurut angka AMD, RDNA 3 menawarkan kinerja per watt 50% lebih tinggi dibandingkan pendahulunya. GPU akan membawa peningkatan pada penelusuran sinar, bayangan, pantulan, dan pencahayaan global.

Chip ini jauh lebih cepat dalam tugas-tugas AI, 14,7x lebih cepat. Ini akan mendukung fitur-fitur seperti Terjemahan Langsung dan Edit Generatif. Menurut rumor yang beredar, Live Translate akan berjalan di perangkat, sedangkan Generative Edit akan mengandalkan dukungan cloud seperti Magic Editor Google.

4. Harga

Samsung Galaxy S24 dan S24+ diprediksi akan lebih murah 50 Euro atau sekitar Rp 8,5 jutaan. Tapi perlu diingat bahwa ini semua masih sebatas bocoran semata, pihak Samsung sendiri belum memberikan pernyataan secara resmi.

5. RAM

Kapasitas RAM Galaxy S24 diberi peningkatan, menjadi 12GB dari pendahulunya yang hanya 8GB, sedangkan Galaxy S24+ masih akan tetap membawa RAM 8GB. Versi terendah tersebut memiliki ROM 128GB dan model plus membawa ROM 512GB.

6. Kamera

Belum ada indikasi kamera Galaxy S24 akan diperbarui dari segi hardware. Bocoran hanya menyebutkan “telefoto ganda” dengan opsi 2x dan 3x, tapi itu hanya zoom 2x dalam sensor dari kamera utama dan lensa tele 3x. Kamera selfie juga akan mempertahankan sensor 12MP dari tahun lalu. Sehingga tidak menutup kemungkinan masih menggunakan Sensor 50MP dan tahun ini juga tidak akan melihat perubahan pada modul ultra lebar (12MP) dan telefoto (10MP).

7. Casing

Galaxy S24 dan S24+ yang kurang premium harus puas dengan versi baru Armor Aluminium. Meski begitu ini akan diberi peringkat IP68 untuk ketahanan terhadap debu dan air seperti sebelumnya. Adapun warnanya terdiri dari Onyx Black, Marble Grey, Cobalt Violet, dan Amber Yellow.

SUMBER ARTIKEL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Traveling ke Paris akan Lebih Mahal Tahun Ini, Ini Alasannya

Traveling ke Paris akan Lebih Mahal Tahun Ini, Ini Alasannya

5 Fakta Menarik Pakai Kaus Kaki saat Tidur, Apa Saja?

5 Fakta Menarik Pakai Kaus Kaki saat Tidur, Apa Saja?