in ,

Dari Jungkook, Jin, Hingga SUGA, Ini Urutan Member BTS yang Jalani Wajib Militer

Wajib militer menjadi tanggungjawab seluruh penduduk laki-laki di Korea Selatan.

CakapCakapCakap People! Wajib militer menjadi tanggungjawab seluruh penduduk laki-laki di Korea Selatan. Tak terkecuali para member global superstar BTS. BigHit Music telah mengumumkan, RM, Jimin, V dan Jungkook BTS telah memulai proses wajib militer mereka. Sebelumnya ada Jin, j-hope dan SUGA yang saat ini tengah menjalani wamil.

Dilansir dari laman Koreaboo, sepertinya beberapa ARMY, sebutan penggemar BTS, telah memperkirakan bahwa ini mungkin merupakan rangkaian promosi terakhir Jungkook. Tebakan ARMY rupanya benar. Pada tanggal 22 November 2023 diumumkan bahwa Jungkook, RM, V, dan Jimin telah memulai proses wajib militer mereka.

Dari Jungkook, Jin, Hingga SUGA, Ini Urutan Member BTS yang Jalani Wajib Militer
Jungkook BTS [Foto: Dok. Spotify]

Kabar tersebut menghebohkan ARMY setelah Jungkook menulis surat khusus di Weverse. Dalam surat itu, Jungkook mengaku berat harus berpisah dengan semua orang demi memenuhi tugas militer. “Sebagian dari diriku terasa berat saat aku mengatakan ini padamu, tapi di sisi lain, hatiku menjadi hangat saat mengingat kenangan berharga yang telah aku bagikan dengan ARMY,” katanya.

Urutan jadwal wamil member BTS

1. Jin

Dari Jungkook, Jin, Hingga SUGA, Ini Urutan Member BTS yang Jalani Wajib Militer
Jin BTS [Foto via WEVERSE]

Jin menjadi yang pertama wamil. Dirinya telah menjalani wajib militer sejak Desember 2022 lalu. Saat itu, Pemerintah Korea Selatan memberi Jin penangguhan dua tahun untuk bergabung pada sistem wajib militer ketika ia berusia 28 tahun. Hal itu diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap upaya BTS dalam meningkatkan citra hiburan Korea. Jin merupakan satu-satunya bintang idol K-pop pertama yang menerima keringanan semacam itu. Seperti diketahui sebelumnya, Pemerintah Korea Selatan telah menganugerahkan Order of Cultural Merit (penghargaan di bidang kebudayaan) kepada BTS atas kontribusi mereka dalam menyebarkan budaya populer Korea.

2. j-hope

j-hope BTS [Foto via WEVERSE]

j-hope telah berangkat wajib militer sejak 18 April 2023 lalu. j-hope mengawali pelatihan dasar selama lima minggu di Pusat Pelatihan Divisi Infanteri ke-36.

3. SUGA

SUGA BTS [Foto via Instagram/@agustd]

SUGA telah masuk wajib militer sejak 22 September 2023 setelah mendaftarkan diri pada 7 Agustus 2023. Ia menjalani wajib militer tidak lama setelah mengadakan tur konser solo di berbagai negara. Ia kemudian mengabdi sebagai petugas layanan sosial setelah menjalani pelatihan selama lima minggu.

4. RM, Jimin, V, dan Jungkook

Dari Jungkook, Jin, Hingga SUGA, Ini Urutan Member BTS yang Jalani Wajib Militer
Dari kiri ke kanan: RM, Jimin, V, Jungkook BTS [Foto kolase via gossipherald.com]

RM, Jimin, V, dan Jungkook mulai mempersiapkan pendaftaran wajib militer pada Rabu, 22 November 2023. BigHit Music mengumumkan jika keempat member BTS tersebut telah memulai serangkaian proses untuk menjalankan wamil. “Kami ingin memberi tahu penggemar kami bahwa RM, Jimin, V, dan Jungkook telah memulai proses wajib militer,” tulis pernyataan BigHit Music.

BTS atau akronim dari Bangtan Sonyeondan atau Beyond the Scene merupakan grup musik asal Korea Selatan yang telah masuk nominasi Grammy sejak debutnya pada bulan Juni 2013.

Anggota BTS adalah RM, Jin, SUGA, j-hope, Jimin, V, dan Jung Kook. Mereka mendapatkan pengakuan atas musik otentik dan diproduksi sendiri, penampilan terbaik, dan cara mereka berinteraksi dengan penggemar. BTS juga telah mengukuhkan diri mereka sebagai “Ikon Pop abad ke-21” yang memecahkan rekor dunia yang tak terhitung jumlahnya.

Dikutip dari laman BigHit, sambil memberikan pengaruh positif melalui sejumlah aktivitas. Seperti kampanye LOVE MYSELF dan pidato PBB “Speak Yourself”.

BTS telah dinominasikan untuk Penampilan Duo atau Grup Pop Terbaik untuk Grammy Awards ke-63 dan diakui dengan berbagai penghargaan bergengsi seperti Billboard Music Awards, American Penghargaan Musik, dan Penghargaan Musik Video MTV.

SUMBER ARTIKEL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Deretan Olahraga yang Bisa Bikin Tubuh Ideal, Gak Perlu Sedot Lemak!

Deretan Olahraga yang Bisa Bikin Tubuh Ideal, Gak Perlu Sedot Lemak!

Resep Ramen Jawa dengan Cita Rasa Khas Indonesia, Yuk Cobain!

Resep Ramen Jawa dengan Cita Rasa Khas Indonesia, Yuk Cobain!