Kota Parepare menjadi salah satu daerah yang terus berkembang di Sulawesi. Keberadaan kota yang semakin maju ini membuat PT Dharma Lautan Utama juga ikut menggeliat. PT Dharma Lautan Utama adalah perusahaan yang bergerak di bidang transportasi laut. Telah membuka jalur transportasi penumpang via laut yang baru, yakni jalur Parepare menuju Balikpapan, dan sebaliknya.
Adalah Kapal Motor (KM) Kirana, yang akan melayani pelayaran rute Parepare – Balikpapan, sudah mulai beroperasi hari ini, Kamis (22 Maret 2018). Kapal Motor Kirana ini akan memuat penumpang sebanyak maksimal 857 orang. Pembukaan rute ini adalah untuk memenuhi tingginya permintaan konsumen pengguna jasa pelayaran atau transportasi laut dari kedua kota tersebut.
Kapal Motor (KM) Kirana mulai bersandar di Dermaga Ajatappareng Parepare siang tadi, Kamis (22 Maret 2018), setelah mengangkut penumpang perdana dari Balikpapan, Kalimantan Timur. Budiono (Manager Cabang PT. Dharma Lautan Utama, Cabang Parepare) mengatakan bahwa KM Kirana ini adalah realisasi atas tingginya kebutuhan armada pelayaran, yang telah diimpikan oleh masyarakat Parepare. Dan memang, setelah diluncurkannya KM Kirana, Kapal ini diharapkan bisa membantu mobilitas masyarakat dan kehidupan diantara kedua daerah tersebut.
Selain berkapasitas ratusan penumpang tadi, Kapal Motor (KM) Kirana juga bisa menampung sekitar 60 unit kendaraan kecil, dan 28 unit kendaraan campuran. KM Kirana akan melaju menuju daerah tujuan, dengan kecepatan rata-rata 12,5 knot. Budiono juga menyampaikan bahwa Kapal ini akan sangat cocok untuk aktivitas pengiriman sayuran ataupun hasil bumi lainnya, baik yang menuju Parepare, maupun yang menuju Balikpapan.
Sebagai informasi, Kapal Motor Kirana ini memiliki panjang 106 meter, dengan tonnage mencapai 5.299 GT. Fasilitas yang ada di dalam kapal juga lengkap dan sangat menunjang kenyamanan penumpang yang menaikinya. Kapal Motor Kirana ini juga dihadirkan untuk mengantisipasi lonjakan permintaan logistik dan mobilitas masyarakat yang pasti akan terjadi di bulan Ramadhan dan Lebaran mendatang.
Nah, untuk kalian yang tinggal di Parepare atau Balikpapan, dan ingin menyeberang pulau, tidak usah khawatir dengan mahalnya harga tiket pesawat. Mengapa? Karena sekarang sudah ada KM Kirana yang kualitasnya baik, perjalanannya cepat, dan juga siap melayani perjalanan kalian antara Parepare dan Balikpapan.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!