in ,

Resep Fuyunghai Sayur Mini dengan Saus Tomat, Mudah Buatnya!

Cocok untuk makan siang atau makan malam, semua pasti suka.

CakapCakapCakap People! Resep ini bisa menjadi pilihan sajian untuk keluarga. Ya, fuyunghai sayur mini dengan saus asam manis yang nikmat. Cocok untuk makan siang atau makan malam, semua pasti suka.

Cara membuat hidangan yang satu ini juga tidaklah sulit dan bahan-bahannya juga mudah ditemukan di sekitar kita.

Resep Fuyunghai Sayur Mini dengan Saus Tomat, Mudah Buatnya!
Fuyunghai sayur mini dengan saus tomat [Foto via endeus.tv]

Berikut adalah resep fuyunghai sayur mini dengan saus tomat yang dikutip dari endeus.tv:

Bahan (6 porsi):

– 2 sdm minyak goreng
– 3 siung bawang putih, cincang halus
– 150 g wortel, iris batang korek api
– 2 lembar kol, iris halus
– 1 sdt kecap inggris
– 1 sdt garam
– ½ sdt merica bubuk
– ½ sdt gula pasir
– 6 butir telur, kocok lepas
– ½ sdt garam
– ¼ sdt merica bubuk
– 1 batang daun bawang cung, iris halus

Saus:

– 1 sdm minyak goreng
– 1 buah bawang bombai, iris panjang
– 4 buah (400 g) tomat, potong-potong
– 4 sdm saus tomat
– 1 sdt kecap inggris
– ¾ sdt garam
– ¼ sdt merica bubuk
– 2½ sdt gula pasir
– ½ sdt kaldu jamur bubuk
– 300 ml air
– 2 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air

Cara Membuat:

1. Panaskan minyak dalam wajan, tumis bawang putih sampai harum. Masukkan wortel, kol, kecap inggris, garam, merica bubuk, gula pasir, dan daun bawang cung, aduk sebentar. Angkat, sisihkan.

2. Dalam mangkuk, kocok telur, garam, dan merica bubuk. Masukkan tumisan, aduk rata.

3. Panaskan wajan datar kecil, beri sedikit minyak. Tuang 1 sendok sayur campuran telur, masak hingga matang. Angkat dan tiriskan.

4. Saus: Panaskan minyak, tumis bawang bombai hingga harum. Masukkan tomat, aduk rata. Tambahkan saus tomat, kecap inggris, garam, merica bubuk, gula pasir, kaldu jamur bubuk, dan air, masak hingga mendidih. Tuang larutan maizena, aduk sampai meletup-letup. Angkat.

5. Sajikan fuyunghai sayur mini bersama sausnya.

TIPS:

Ganti telur ayam dengan telur bebek, untuk mendapatkan rasa fuyunghai yang lebih gurih dan lezat.

Selamat mencoba, Cakap People!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kenapa Cewek-cewek Taiwan Awet Muda? Ternyata Ini Rahasianya

Kenapa Cewek-cewek Taiwan Awet Muda? Ternyata Ini Rahasianya

SpaceX Rekrut Remaja Jenius, Jadi Karyawan Termuda di Perusahaan

SpaceX Rekrut Remaja Jenius Ini Jadi Karyawan Termuda di Perusahaan