CakapCakap – Cakap People! Madura memang terkenal dengan kuliner bebeknya. Selain memiliki rasa yang unik, bebek khas Madura juga penuh dengan rempah alami. Salah satu menu andalan Madura adalah bebek bumbu hitam.
Dikutip dari Cookpad, berikut resep membuat bebek hitam khas Madura:
Bahan:
– 1 kilogram daging bebek
– 1 kilogram hati bebek
– 1 buah jeruk nipis
– Bumbu halus: 25 siung bawang merah, 10 siung bawang putih, 20 buah cabe merah keriting, 20 buah cabe merah rawit, 3 butir kemiri, 2 batang sereh, 10 lembar daun jeruk, 2 ruas lengkuas, 2 ruas jahe, 1 ruas kunyit, 1 sendok teh ketumbar, dan 1/2 sendok teh lada.
– Asem jawa
– Garam secukupnya
– Penyedap rasa
– Gula putih
– Air
– minyak goreng
Cara Memasak:
– Cuci hingga bersih daging bebek dan hati, kemudian potong sesuai selera. Selanjutnya peras jeruk nipis dan baluri pada bebek serta hati, kemudian diamkan selama 30 menit, setelah itu bilas dengan air bersih.
– Siapkan bumbu halus serta larutkan asam dengan 4-5 sendok makan air/
– Tumis bumbu halus hingga harum dengan sedikit minyak goreng. Kemudian masukan daging bebek, aduk rata hingga daging berubah warna pucat. Kemudian tuang air, beri garam, penyedap dan gula. Masukan juga air asam jawa.
– Setelah itu masukkan daging bebek dan masak hingga 40 menit, baru masukkan hati dan masak lagi sekitar 15-20 menitan hingga daging empuk dan air menyusut.
– Bila sudah, pisahkan daging dan hati dengan bumbunya.
– Goreng daging bebek dan hati dengan minyak panas hingga matang.
– Untuk bumbu hitam, itu dibuat dari sisa bumbu yang digunakan untuk merebus bebek dan hati dengan minyak sisa menggoreng bebek tadi. Masak dengan api kecil kemudian aduk rata sekitar 30 menit hingga berwarna hitam. Cek rasa dan sesuaikan dengan selera kamu.
– Sajikan daging bebek dan hati yang sudah digoreng tadi kemudian siram dengan bumbu hitam yang kamu buat.
Selamat mencoba, Cakap People!