Wajah merupakan salah satu aset yang cukup berharga. Sehingga wajar jika ia senantiasa dijaga dan dirawat dengan baik. Memiliki wajah yang awet muda serta bebas dari kerutan merupakan impian bagi setiap orang. Namun sayangnya tak semudah itu memiliki wajah yang bebas dari kerut dan garis halus.
Lalu jika ada kerutan di sekitar mata, bagaimana cara yang tepat untuk menanganinya? Sementara tampil secara sempurna merupakan dambaan kita semua. Nah, kamu dapat mengatasi permasalahan tersebut dengan beberapa cara berikut ini.
1. Aplikasikan masker mata
Kamu dapat memilih produk skin care yang dikhususkan untuk merawat kulit yang berada di sekitar area mata. Sebelum memilih produk tertentu, sebaiknya kenali terlebih dulu apa kandungan yang ada dalam produk tersebut. Kandungan seperti hyaluronic acid, squalene, dan retinol merupakan beberapa kandungan yang cukup baik untuk melembapkan dan membuat sel kulit yang rusak menjadi baik kembali.
2. Pijat mata
Berikut ini merupakan salah satu cara yang dapat kamu aplikasikan secara mudah dan murah. Lakukan pijatan ringan pada sekitar mata ketika kamu sedang menggunakan pelembap atau saat menggunakan masker. Namun jika kamu tak ingin menggunakan krim mata, maka kamu dapat meracik sendiri bahannya.
Siapkan terlebih dulu alpukat, lalu potong hingga 3 bagian. Kemudian padukan dengan 5 tetes minyak almond, lalu gunakan sebagai masker mata. Selain alpukat, kamu juga dapat menggunakan kentang yang diparut dan ditambahkan 1 sendok makan madu. Usapkan pada wajah, diamkan selama kurang lebih 30 menit, kemudian bilas mengunakan air dingin.
Alpukat memiliki kandungan seperti vitamin E, fatty acids, serta hydrating fats yang dapat membuat kulit lembab dan kencang. Sementara pada kentang tersedia vitamin C dan vitamin B yang cukup baik digunakan untuk mengencangkan kulit.
3. Perawatan laser
Kamu juga dapat menghilangkan kerutan atau garis halus di sekitar mata menggunakan perawatan laser. Sinar laser akan membuat hancur lapiran epidermis serta akan membuat lapisan dermis terstimulus untuk menumbuhkan kolagen baru. Biasanya usai perawatan ini kulit akan menjadi lebih kencang serta halus.
Namun proses penyembuhan perawatan laser ini memerlukan waktu yang cukup lama, bisa saja beberapa minggu hingga bulanan. Kamu dapat menemukan treatment ini di beberapa klinik kecantikan dengan harga yang cukup lumayan, hingga capai nominal jutaan.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!