in ,

Resep Cumi Lada Hitam, Cocok Jadi Pilihan Menu Keluarga

Cara membuatnya pun ternyata cukup mudah.

CakapCakapCakap People! Hidangan cumi-cumi yang kenyal dengan saus lada hitam yang pedas gurih ini bisa kamu praktekkan di rumah. Cara membuatnya pun ternyata cukup mudah. Ini bisa dijadikan pilihan menu untuk keluarga.

Resep Cumi Lada Hitam, Cocok Jadi Pilihan Menu Keluarga
Cumi lada hitam [Foto via endeus.tv]

Berikut adalah resep cumi lada hitam yang dikutip dari endeus.tv:

Bahan (4 porsi):

– 800 g cumi-cumi ukuran sedang, kupas, cuci bersih
– 2 sdm air jeruk nipis
– ½ sdt garam
– 4 sdm minyak goreng
– 6 siung bawang putih, cincang halus
– 4 cm jahe, cincang halus
– 100 g bawang bombai, potong dadu 2 cm
– 100 g paprika merah, potong dadu 2 cm
– 100 g paprika hijau, potong dadu 2 cm
– 300 ml air
– 2 sdt tepung maizena, larutkan dengan 2 sdt air
– 2 batang daun bawang, iris serong

Saus Lada Hitam, Aduk Rata:

– 3 sdm saus tiram
– 2 sdm kecap manis
– 2 sdm saus tomat
– 1 sdm kecap inggris
– ½ garam
– 3 sdt merica hitam, gerus kasar

Cara Membuat:

1. Potong cumi-cumi melintang 1 cm, pindahkan ke dalam mangkuk. Lumuri dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan dalam kulkas selama 10 menit.

2. Panaskan minyak dalam wajan, tumis bawang putih, jahe dan bawang bombai hingga harum.

3. Tambahkan paprika merah, paprika hijau, saus lada hitam dan air. Masak hingga mendidih.

4. Masukkan cumi-cumi, aduk sebentar, tambahkan larutan maizena. Masak hingga kuah mengental. Angkat dan sajikan dengan taburan daun bawang.

TIPS:

Rendam cumi-cumi dalam susu cair, untuk mendapatkan tekstur cumi-cumi yang lebih lembut.

Selamat mencoba, Cakap People!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Lima Tanda Awal Defisiensi Vitamin D dan Cara Mengatasinya

Lima Tanda Awal Defisiensi Vitamin D dan Cara Mengatasinya

Tidur tanpa Hapus Makeup, Apa yang akan Terjadi pada Kulit?