CakapCakap – Cakap People! Hubungan China-Amerika Serikat (AS) memburuk pada akhir pekan lalu, ketika AS menghancurkan balon pengintai atau balon ‘mata-mata’ yang diluncurkan dari Beijing. Balon putih besar terlihat melayang, melintasi wilayah udara AS sebelum ditembak jatuh oleh jet tempur di atas Atlantik yang juga disiarkan langsung oleh televisi.
China mengeklaim, balon tersebut adalah pesawat pengintai cuaca tak berawak yang membelok keluar jalur. Akan tetapi, AS tetap tidak percaya dengan klaim tersebut.
Pejabat AS mengatakan, balon itu digunakan untuk pengawasan dan pengumpulan intelijen, meskipun tidak menimbulkan ‘ancaman militer atau fisik’. Jadi, apa sebetulnya isi balon mata-mata China?
Pejabat AS mengatakan, balon itu digunakan untuk pengawasan dan pengumpulan intelijen, meskipun tidak menimbulkan ‘ancaman militer atau fisik’. Jadi, apa sebetulnya isi balon mata-mata China?
Berikut beberapa fakta yang diketahui tentang balon mata-mata tersebut, seperti dikutip dari Daily Mail, Kamis 9 Februari 2023.
Apa itu balon mata-mata?
Balon mata-mata China diterbangkan dengan ketinggian di atas rata-rata yaitu sekitar 60 ribu kaki dan berukuran sangat besar. Masing-masing berukuran sekitar tiga bus, dan digunakan sebagai alat pengawasan.
Balon memberikan opsi pengawasan alternatif untuk satelit, yang berada di ketinggian lebih tinggi di orbit Bumi rendah atau sedang. Balon mata-mata ini dilengkapi peralatan berteknologi tinggi, termasuk kamera dan sensor.
Balon mata-mata China terlihat menjelang perjalanan yang direncanakan menteri luar negeri AS Antony Blinken ke Beijing yang kini telah ditunda.
Balon memasuki wilayah udara AS di atas Alaska pada 28 Januari, sebelum melayang di atas Kanada kemudian kembali ke AS.
Jet tempur AS menembak balon itu di atas Atlantik di lepas pantai Carolina Selatan pada Sabtu 4 Februari 2023. Aksi penembakan itu disebut sebagai tanggapan yang berlebihan, menurut pemerintahan China.
Bagaimana cara kerja balon mata-mata?
Balon mata-mata mengandung gas, seperti hidrogen dan helium yang membantunya mengapung bersama angin, tetapi pejabat AS mengatakan balon ini memiliki baling-baling untuk membantu mengarahkannya.
Pentagon mengatakan, balon itu dapat bermanuver dan menunjukkan bahwa itu dapat mengubah arah. Balon mata-mata biasanya beroperasi lebih tinggi daripada pesawat komersial atau bahkan jet tempur dan pesawat mata-mata.
Menurut laporan, balon Cina ini terlihat mengambang di sekitar 60 ribu kaki (11,3 mil), sementara sebagian besar pesawat komersial hanya naik hingga 40 ribu kaki.
Washington Post menyatakan, bagian bawah balon memiliki ‘ballonet’, yang dapat mengeluarkan udara di sekitarnya.
Jika ada cukup udara di sekitar balon, seluruh balon akan tenggelam, karena udara ini lebih berat daripada helium di atasnya.
Balon kemudian dapat naik dan turun untuk menangkap angin yang bertiup ke arah yang diinginkan, meskipun proses ini dapat dibantu dengan baling-baling tambahan.
Perangkat apa yang ada pada balon?
Balon pengintai dilengkapi dengan kamera, sensor, dan radar, yang mengarah ke bawah, semuanya ditenagai oleh panel surya yang terpasang.
Kamera canggih memungkinkannya untuk mengambil foto dari apa yang ada di permukaan bumi, berpotensi dengan kemampuan zoom yang kuat.
Bahkan, kemungkinan kamera ini dapat melihat di luar bagian spektrum elektromagnetik yang terlihat, seperti inframerah, dan dapat mengamati situasi pada malam hari.
“Jika saat malam hari, kamera yang beroperasi di bagian spektrum yang terlihat tidak akan menunjukkan apa-apa, semuanya akan menjadi gelap,” kata insinyur ruang angkasa Iain Boyd di University of Colorado Boulder.
Namun, kamera inframerah bisa menangkap sesuatu dari panas dalam kegelapan. AS khawatir karena balon tersebut berkeliaran di area sensitif Montana, tempat hulu ledak nuklir disimpan.
China bersikeras itu adalah pesawat pengintai cuaca. Tetapi, menurut AS, balon itu dilengkapi peralatan yang biasanya tidak terkait dengan kegiatan meteorologi standar atau penelitian sipil.