CakapCakap – Cakap People! Pangeran Louis pertama kali mengkuti kebaktian Natal kerajaan di Sandringham, Norfolk, Inggris, Minggu 25 Desember 2022. Dia mengikuti kedua orang tuanya, Kate Middleton dan Pangeran William, serta kedua kakaknya, Pangeran George dan Putri Charlotte.
Putri Charlotte yang berusia tujuh tahun, tampak menggemaskan dalam balutan mantel merah anggur tebal, celana ketat hitam, dan sepatu plimsoll. Sementara, Pangeran George yang berusia sembilan tahun tampak mengikuti ayahnya dengan setelan biru tua dan dasi biru. Meski Pangeran Louis yang berusia empat tahun juga mengenakan busana berwarna biru tua, tapi dia tampil berbeda dengan mengenakan celana pendek.
Pangeran Louis juga mengenakan celana pendek saat perayaan Platinum Jubilee untuk nenek buyutnya, mendiang Ratu Elizabeth II, yang digelar saat musim panas. Namun di tengah cuaca dingin bulan Desember di Inggris, tentu menimbulkan pertanyaan mengapa kita tidak pernah melihat Pangeran kecil itu mengenakan celana panjang.
Tradisi celana pendek untuk anak-anak di Inggris
Pakar etiket William Hanson mengungkapkan mengapa Pangeran Louis biasanya terlihat mengenakan celana pendek daripada celana panjang. “Mendandani anak laki-laki dengan celana pendek adalah hal yang sangat Inggris,” katanya, kepada Harper’s Bazaar, seperti dilansir dari laman Express UK.
Faktanya, tradisi tersebut tampaknya sudah ada sejak abad ke-16. “Celana panjang untuk anak laki-laki dan laki-laki yang lebih tua, sedangkan celana pendek untuk anak laki-laki adalah salah satu penanda kelas yang kita miliki di Inggris,” tambah William Hanson.
Menurut ahli, sementara waktu perlahan berubah, celana panjang pada seorang anak laki-laki adalah kelas menengah di pinggiran kota. Namun, tidak ada aristokrat atau bangsawan yang menghargai diri sendiri yang ingin dianggap sebagai orang pinggiran.
Penggemar kerajaan akan bisa mengingat bahwa aturan yang sama tampaknya diterapkan juga ketika Pangeran George masih muda. Pangeran William dan Harry juga mengenakan celana pendek dibandingkan dengan celana panjang di tahun-tahun pertama usia mereka.
Jadi kapan Pangeran Louis diizinkan mengenakan celana panjang? Menurut William Hanson, pergantian terjadi pada usia delapan tahun.
Hari ini, Pangeran Louis mengenakan mantel biru tua yang menutupi celana pendek birunya. Dia mengenakan kaus kaki biru tua yang berada tepat di bawah lutut, dan sepatu biru tua yang bagus. Pangeran George tampak formal di sebelahnya dengan setelan biru tua seperti milik ayahnya. Pangeran William dan putra tertua Pangeran George sering mengenakan pakaian serupa selama acara kerajaan dan berjalan-jalan.