in ,

Tanda-tanda Tersamar Diabetes yang Muncul di Pagi Hari; Jangan Diremehkan!

Diabetes sering disebut silent killer yang mempengaruhi fungsi tubuh secara keseluruhan.

CakapCakapCakap People! Ada beberapa tanda tersamar diabetes yang muncul di pagi hari yang sebaiknya tidak kamu remehkan. Diabetes sering disebut silent killer yang mempengaruhi fungsi tubuh secara keseluruhan. Ini secara bertahap menyebabkan komplikasi serius yang menyebabkan masalah jantung, kerusakan ginjal, masalah terkait penglihatan, dan masalah lainnya.

Ada banyak gejala yang terkait dengan diabetes, tetapi banyak yang tidak muncul sama sekali atau diiringi dengan masalah kesehatan lainnya.

Tanda-tanda Tersamar Diabetes yang Muncul di Pagi Hari; Jangan Diremehkan!
Ilustrasi

“Terkadang gejala tersebut sangat samar sehingga sulit untuk membedakannya dari penyakit lain. Untuk itu, penting untuk mengenal gejala yang terkait dengan diabetes dan dapat mengidentifikasi sinyal spesifik yang dihasilkan oleh tubuh saat diabetes berkembang,” demikian Dr. BM Makkar, Ahli Diabetes Senior dan juga Presiden Research Society for the Study of Diabetes dikutip dari Times of India.

Dr. Makkar menyebut banyak orang yang bahkan tidak menyadari sinyal yang diberikan tubuh telah memberi sinyal beberapa tanda peringatan di pagi hari yang dapat membantu mengidentifikasi kadar gula darah yang tinggi.

Berikut adalah beberapa tanda-tanda tersamar diabetes yang muncul di pagi hari.

Mulut Kering

Tanda peringatan paling signifikan terkait diabetes di pagi hari adalah mulut kering. Jika sering mengalami mulut kering atau merasa sangat haus setelah bangun di pagi hari, hal itu bisa jadi merupakan tanda diabetes. Segera periksakan kadar gula darah.

Mual

Tanda dan sinyal lainnya yang terjadi di pagi hari akibat peningkatan kadar gula darah adalah mual. Ini mungkin terjadi akibat komplikasi dari diabetes atau kondisi lain. Seringkali, mual tidak berbahaya dan hanya sesaat. Namun, mual yang dialami mungkin disertai dengan gejala tambahan yang mengarah ke masalah diabetes yang lebih parah.

Penglihatan kabur

“Jika penglihatan kabur saat bangun di pagi hari, segera periksakan kadar gula darah. Diabetes juga dapat menyebabkan lensa mata membesar, yang dapat menyebabkan penglihatan kabur. Lensa mata dapat berubah bentuk dan penglihatan mungkin menjadi buram jika kadar gula darah Anda turun dari rendah menjadi normal dengan cepat. Setelah kadar gula darah stabil, penglihatan akan kembali normal, ” kata Dr. Makkar.

SUMBER ARTIKEL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Meski Rasanya Pahit, Inilah 4 Manfaat Pare bagi Kesehatan

Meski Rasanya Pahit, Inilah 4 Manfaat Pare bagi Kesehatan

Mengenal Perilaku Curving yang Disebut Lebih Menyakitkan dari Ghosting

Mengenal Perilaku Curving yang Disebut Lebih Menyakitkan dari Ghosting