CakapCakap – Cakap People! Menjaga tubuh tetap bugar dan sehat bisa dilakukan secara sederhana dalam aktivitas olahraga sehari-hari. Cara itu bisa dilakukan tanpa perlu berkunjung ke pusat kebugaran.
Olahraga sederhana
1. Naik dan turun tangga
Mengutip Times of India, naik turun tangga cara yang bagus untuk meningkatkan kekuatan kaki dan kesehatan jantung. Salah satu cara terbaik untuk membantu mempertahankan berat badan yang sehat. Aktivitas itu juga bermanfaat membangun dan mengencangkan otot tubuh bagian bawah, sekaligus menjaga kesehatan tulang dan persendian.
2. Lompat tali
Lompat tali meningkatkan kesehatan jantung dan membakar kalori. Aktivitas ini membantu meningkatkan kemampuan koordinasi tubuh sekaligus membangun dan mempertahankan kepadatan tulang. Lompat tali juga bisa memperkuat otot inti dan kaki. Mengutip Mens Health, lompat tali latihan kardio yang paling efisien. Aktivitas lompat tali 10 menit sama seperti 30 menit joging.
3. Hiking
Hiking bisa termasuk ke dalam olahraga yang bermanfaat untuk jantung dan pembuluh darah. Aktivitas ini juga baik untuk mengendalikan stres. Hiking tergolong aktivitas hobi yang menyenangkan untuk membakar kalori, memperkuat otot inti, dan membentuk kaki yang ramping.
4. Pose legs-up-the-wall
Pose yoga ini termasuk peregangan yang membantu menenangkan pikiran, mengurangi rasa sakit atau nyeri ketaknyamanan punggung bagian bawah. Pose ini mudah dilakukan hanya mengangkat kaki ke tembok hingga tegak lurus.
5. Menari
Menari cara aktif yang menyenangkan dan bisa dilakukan bersama teman dan keluarga. Ini membantu penurunan berat badan dan juga meningkatkan kesehatan jantung. Menari cara yang bagus untuk meminimalkan stres dan mengurangi risiko depresi. Menari juga meningkatkan keseimbangan dan koordinasi tubuh.
6. Lunges
Lunges berguna untuk meningkatkan massa otot dan membangun kekuatan. Jalan lunges memperkuat otot inti dan kaki. Gerakan itu juga berguna untuk mengurangi lemak dan memperbaiki postur dan rentang gerak.