in

Elon Musk Ingin Hilangkan Kebiasaan Buruk di Pagi Hari, Apa Itu?

Dalam wawancara terbaru dengan Full Send Podcast, CEO Tesla dan SpaceX itu mengaku terbiasa mengecek ponsel di pagi hari.

CakapCakapCakap People! Menjadi pebisnis yang super sibuk rupanya tidak membuat Elon Musk lalai menjaga pola hidup sehat.

Kabarnya, ia berencana untuk mengubah rutinitasnya di pagi hari, dimulai dari bangun tidur.

Dalam wawancara terbaru dengan Full Send Podcast, CEO Tesla dan SpaceX itu mengaku terbiasa mengecek ponsel di pagi hari.

Menurut dia, kebiasaan tersebut dapat mengganggu kesehatannya.

Elon Musk Ingin Hilangkan Kebiasaan Buruk di Pagi Hari, Apa Itu?
Elon Musk. [Foto: Bloomberg]

“Saya mempunyai kebiasaan buruk yang saya rasa dilakukan banyak orang, langsung mengecek ponsel di pagi hari,” tutur Musk.

“Sebenarnya itu adalah kebiasaan yang buruk,” tegas dia.

Sedangkan dalam wawancara terdahulu bersama Auto Bild, Musk menyebutkan, 30 menit pertama setiap bangun tidur selalu dia gunakan untuk mengecek email.

Kini, Musk ingin mengganti kebiasaan tersebut dengan berolahraga.

“Saya perlu berolahraga dan berada dalam kondisi yang lebih baik,” kata salah satu orang terkaya di dunia itu.

“Saya akan beralih dari kebiasaan melihat ponsel langsung setelah bangun dengan berolahraga setidaknya selama 20 menit, lalu saya akan mengecek ponsel.”

Rutinitas Musk di pagi hari ini ternyata juga dilakukan banyak orang di seluruh dunia.

Berdasarkan temuan dari IDC Research, sekitar 80 persen pengguna ponsel pintar memeriksa ponsel mereka selama 15 menit pertama setelah bangun tidur.

Perubahan rutinitas yang dilakukan Musk bisa memberikan manfaat kesehatan baginya.

Pada studi yang dimuat dalam British Journal of Sports Medicine, ditemukan olahraga pagi dalam intensitas sedang setiap hari dapat meningkatkan memori jangka pendek, perhatian, dan pengambilan keputusan.

Setiap harinya, Musk tidur sekitar pukul 3.00 malam dan bangun pukul 9.30.

Kebiasaannya mengecek ponsel setelah bangun tidur berawal dari kecemasannya, apakah terjadi situasi darurat pada bisnisnya selama dia tidur atau tidak.

“Saya menjalankan SpaceX dan Tesla, jadi biasanya ada beberapa hal yang terjadi di malam hari,” sebut dia.

Elon Musk Ingin Hilangkan Kebiasaan Buruk di Pagi Hari, Apa Itu?
Ilustrasi

Ini bukan kali pertama Musk mengungkapkan keinginannya untuk hidup lebih sehat.

Kepada Auto Bild di tahun 2014, sang miliuner itu mengatakan sudah berusaha membatasi asupan kafein agar tidak memengaruhinya dalam bekerja.

“Mungkin ada masa-masa ketika saya minum delapan Diet Coke sehari atau mengonsumsi sesuatu yang kurang baik,” jelas Musk ketika itu.

“Saya rasa saat ini mungkin hanya satu atau dua (Diet Coke), jadi tidak ada yang terlalu berlebihan.”

SUMBER ARTIKEL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Positivity Rate Naik Hampir 2 Kali Lipat, Satgas COVID-19 Minta Masyarakat Waspada

Positivity Rate Naik Hampir 2 Kali Lipat, Satgas COVID-19 Minta Masyarakat Waspada

Cara Mudah Dapatkan Perut Rata Tanpa Harus Diet! Cukup Lakukan 5 Hal Ini!