Anak merupakan karunia terindah yang harus kita jaga dan lindungi. Selain itu, anak juga perlu kita pantau tumbuh-kembangnya. Tentu kamu tak ingin bukan jika buah hatimu tumbuh dalam pantauan orang lain? Maka dari itu mulailah kenali anak kamu sendiri. Sebagai orang tua kita memiliki peran penting dalam menjaga serta mencukupi segala kebutuhan anak, tak terkecuali asupan nutrisi yang masuk ke dalam tubuhnya.
Salah satu cara agar nutrisi tersebut dapat sampai ke tubuh anak ialah dengan jalan makan. Anak yang malas makan maka kebutuhan nutrisi dalam tubuhnya tidak akan tercukupi dan dapat berpengaruh pada kesehatannya. Namun sebaiknya kamu mulai mengajari kebiasaan makan yang baik pada anak. Pasalnya, jika sedari kecil diajari demikian, maka anak akan terhindar dari kebiasaan makan yang buruk. Lalu bagaimana caranya?
Membuat nafsu makan anak muncul
Cara yang berikut ini dapat kamu lakukan dengan menghidangkan makanan yang sehat dan menyenangkan jika dipandang. Kamu memerlukan kreativitas untuk memunculkan cara yang satu ini. Biasanya anak akan menyantap makanan yang membuat mereka tertarik. Misalnya saja kamu menyajikan makanan yang berbentuk tokoh kartun favoritnya. Gunakan sayur dan buah-buahan yang berwarna-warni. Kemudian rangkailah menjadi salah satu tokoh yang anak gemari.
Hindari memaksa makanan
Sebaiknya kamu mulai memberikan anak porsi makanan yang tepat. Jangan menyuapi makanan pada anak dengan cara dipaksa. Selain itu anak memiliki perut yang masih kecil, sehingga kalori yang diperlukan tak sebanyak dengan jumlah kalori yang dibutuhkan oleh orang dewasa. Jangan memaksa anak untuk menghabiskan makanannya jika ia sudah merasa kenyang, karena terlalu banyak memberi makan pada anak dapat membuat mereka terserang maag.
Ubah waktu makan menjadi waktu untuk keluarga
Mungkin si kecil tidak begitu suka dengan waktu makan. Bahkan anak-anak cenderung sulit untuk duduk di ruang makan dalam jangka waktu yang cukup lama. Ia lebih suka bermain dan melakukan aktivitas yang ia sukai. Oleh karena itu, sebagai orang tua kamu harus kreatif dalam mengubah anggapan anak jika waktu makan itu membosankan. Ubahlah waktu makan menjadi waktu di mana para keluarga berkumpul, berbincang kemudian makan bersama.
Butalah agar si kecil tertarik dengan waktu makan. Jelaskan padanya jika waktu makan merupakan cara keluarga untuk menghabiskan waktu, tanpa gadget, televisi atau mainan. Secara berkala jelaskan pada anak tentang sopan santun di meja makan. Maka dengan demikian si kecil akan mengerti tentang kebiasaan makan yang baik.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!