CakapCakap – Cakap People! Timnas Indonesia sukses lolos ke Piala Asia 2023 usai meraih kemenangan tujuh gol tanpa balas atas Nepal pada laga terakhir Grup A kualifikasi.
Keberhasilan ini menjadi penantian panjang Indonesia setelah terakhir kali bertanding di ajang tertinggi sepakbola Asia itu pada 2007.
Indonesia berhasil memimpin dua gol pada paruh pertama lewat Dimas Drajad pada menit ke-6 dan Witan Sulaeman menit ke-43 dalam pertandingan di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Kuwait pada Rabu dini hari.
Memasuki babak kedua, Indonesia tak berhenti melakukan serangan. Hasilnya, Tim Merah-Putih sukses membukukan lima gol tambahan.
Gol-gol tersebut tercipta lewat Fachruddin Aryanto menit ke-54, Saddil Ramdani menit ke-55, Elkan Baggott menit ke-80, Witan Sulaeman menit ke-81, dan Marselino Ferdinan menit ke-90.
Timnas Indonesia terakhir kali bermain di Piala Asia tahun 2007. Saat tim Garuda tampil di putaran final karena menjadi tuan rumah bersama tiga negara dari Asia Tenggara yakni Vietnam, Thailand, dan Malaysia.