in ,

Jerman Setujui Kirim Tank Anti-Pesawat Gepard ke Ukraina

Menteri Pertahanan Jerman Lambrecht mengatakan bantuan militer Jerman akan membantu Ukraina mempertahankan wilayah udaranya

CakapCakapCakap People! Pemerintah Jerman menyetujui pengiriman tank anti pesawat Gepard ke Ukraina, kata Menteri Pertahanan Christine Lambrecht pada Selasa.

Berbicara kepada wartawan setelah pertemuan para menteri pertahanan NATO di Pangkalan Udara Ramstein, Lambrecht menegaskan bahwa negaranya akan meningkatkan dukungan militernya untuk Ukraina dengan memasok senjata berat.

“Kemarin, kami telah memutuskan untuk mendukung Ukraina dengan mengirimkan tank anti-pesawat Gepard, inilah yang dibutuhkan Ukraina sekarang, untuk melindungi wilayah udaranya,” tutur dia.

Jerman Setujui Kirim Tank Anti-Pesawat Gepard ke Ukraina
Foto Menteri Pertahanan Christine Lambrecht. Pemerintah Jerman menyetujui pengiriman tank anti pesawat Gepard ke Ukraina. Berbicara kepada wartawan setelah pertemuan para menteri pertahanan NATO di Pangkalan Udara Ramstein, Lambrecht menegaskan bahwa negaranya akan meningkatkan dukungan militernya untuk Ukraina dengan memasok senjata berat.[Foto file – Anadolu Agency]

Lambrecht mengatakan pemerintah akan terus “mengevaluasi semua kemungkinan” untuk lebih mendukung militer Ukraina, dan akan secara erat mengoordinasikan upayanya dengan sekutu NATO.

Keputusan pemerintah Jerman menunjukkan perubahan kebijakan besar karena Berlin sejauh ini mengesampingkan pengiriman senjata berat ke Ukraina, karena khawatir akan konfrontasi militer langsung dengan Rusia.

Perusahaan pertahanan Jerman Krauss-Maffei Wegmann (KMW) telah mengumumkan pada Februari bahwa mereka dapat dengan cepat mengirimkan sekitar 50 tank Gepard dari stoknya sendiri.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy telah berulang kali meminta Jerman untuk memasok senjata berat ke negaranya, termasuk tank, artileri, dan sistem pertahanan udara.

LIHAT ARTIKEL ASLI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Qatar Desak Perlindungan Warga Palestina di Tengah Serangan Israel

Qatar Desak Perlindungan Warga Palestina di Tengah Serangan Israel

Aktor Prancis Vincent Lindon Pimpin Juri Festival Film Cannes 2022

Aktor Prancis Vincent Lindon Pimpin Juri Festival Film Cannes 2022