in ,

5 Hal yang Tidak Boleh Kamu Lakukan saat Mencoba Melupakan Mantan Kekasih

Ingatlah bahwa bertemu kembali dengan mantan bisa mengembalikan perasaan lama dan membuat kamu mengulangi pola lama yang sudah dengan usaha keras kamu kalahkan.

CakapCakapCakap People! Rasa sakit yang tak tertahankan saat patah hati adalah salah satu yang membutuhkan banyak waktu dan self love untuk sembuh. Ketika kamu sedang berupaya untuk move on setelah patah hati, mungkin akan ada banyak kenangan tentang mantan baik itu yang indah atau sebaliknya yang masih dirasakan.

Namun, ada beberapa cara untuk tetap menjadi individu yang waras dan optimis tanpa berfokus pada mantan kamu. Nah, berikut ini adalah beberapa hal yang tidak boleh kamu lakukan agar bisa segera menerima kenyataan dan melupakan mantan, seperti dilansir Pinkvilla:

1. Jangan habiskan waktu untuk menelusuri kembali percakapan lama kalian

Ketika tidak bisa berbicara dengan mantan, kamu mungkin tergoda untuk melihat kembali percakapan, obrolan, email, atau surat lama kalian dan menghidupkan kembali kenangan saat-saat bahagia. Tapi, ini membuat kamu terjebak di masa lalu dan delusi, karena kamu terus berharap bahwa segala sesuatu yang kalian jalani menjadi berhasil. Akan jauh lebih sehat untuk berhenti dan move on dari patah hati dengan membuang kenangan itu.

Ilustrasi. [Foto via Pixabay]

2. Berhentilah untuk stalking

Saat kamu sedang menjalin hubungan dengannya, kamu mungkin tahu seluruh jadwal kekasih. Mulai dari waktu luang hingga jadwal dia melakukan hobi dan jam kerja atau kuliah mereka. Tetapi tidak dapat menghubungi mereka setelah putus cinta, mungkin memaksa kamu untuk mengawasi media sosial mereka atau bahkan stalking mereka di sekitar lingkungan. Tapi kamu tidak perlu stalking mereka. Berhentilah untuk melakukan hal tersebut.

3. Jangan tetap berteman dengan mantan jika kamu masih mencintainya

Tetap berteman dengan seorang mantan pada akhirnya berarti mengawasi mereka dan membuka pintu atau peluang mereka untuk kembali menaklukkan hatimu, yang bisa sangat menyakiti dirimu. Jadi, menjauhlah dan cari teman baru. Persahabatan itu istimewa dan kamu tidak perlu membuang waktu untuk berteman dengan seseorang yang memilih untuk tidak lagi menjadi bagian dari hidup kamu.

4. Berhentilah mencari informasi tentangnya

Meski kamu sudah memblokir kontak atau menolak untuk berbicara dengan mantan, kamu bisa saja mencari cara lain untuk mendapatkan informasi tentang dirinya. Namun, jangan meminta teman kamu untuk menghubunginya atau bertanya tentangnya. Ingatkan diri kamu bahwa memutuskan kontak adalah hal terbaik untuk kesehatan mental kamu.

Ilustrasi. [Foto via Pixabay]

5. Jangan membuat alasan untuk bisa bertemu dengannya lagi

Kamu mungkin berpikir bahwa kamu bisa beralasan meminjam sesuatu dari saudara perempuannya atau pergi mengunjungi ibunya agar bisa bertemu dengannya lagi. Atau mungkin kamu membuat alasan untuk mengembalikan beberapa barang yang pernah mantan tinggalkan atau berikan untukmu. Meskipun pemikiran ini mungkin tampak mulia dan baik, tapi kamu harus melawan keinginan untuk melihat atau bertemu mantan kamu lagi.

Ingatlah bahwa bertemu kembali dengan mantan bisa mengembalikan perasaan lama dan membuat kamu mengulangi pola lama yang sudah dengan usaha keras kamu kalahkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Konflik yang Sering Muncul Dalam Pernikahan Milenial

Jerman Dalam Situasi ‘Kritis’ COVID-19 dengan Kasus Melonjak ke Rekor Baru