in ,

Menkes: Seluruh Jawa dan Bali Terinfeksi Omicron, Ini Pola Penyebarannya!

Kondisi Jakarta berbeda dengan capaian nasional di mana secara nasional realisasi vaksinasi lansia untuk dosis kedua baru mencapai 47,31 persen.

CakapCakapCakap People! Berikut adalah pola penyebaran kasus COVID-19 varian Omicron di beberapa provinsi di Indonesia yang dijelaskan oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikit.

Budi mengatakan, tahap pertama penyebaran varian Omicron terjadi di DKI Jakarta. Dari Jakarta, Omicron akan menyebar ke Jawa barat dan Banten, baru kemudian ke daerah Jawa Timur, Bali, Jawa Tengah, dan DI Yogyakarta.

“Ini pola penyebaran dari genome sequencing kita,” ujar Budi ketika memberikan keterangan pers secara virtual Kamis, 27 Januari 2022.

Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin (Foto: Humas Setkab/Agung)

Budi menganalogikan DKI Jakarta sebagai medan perang pertama untuk melawan varian Omicron. Ia menilai kondisi Jakarta paling siap ketimbang provinsi lain lantaran tingkat vaksinasi lansia yang cenderung lebih tinggi.

Kondisi Jakarta ini menjadi penentu bagaimana pemerintah akan menerapkan strategi dalam melawan varian Omicron.

“Jakarta beruntung karena vaksinasi lansia lumayan tinggi. Ini menjadi medan perang pertama, karena mudah-mudahan Jakarta paling siap untuk bisa menguji strategi kita seperti apa,” kata Budi.

Orang-orang yang memakai masker pelindung bersandar di tiang sambil menunggu kereta komuter di peron stasiun pada jam sibuk sore hari saat varian Omicron terus menyebar, di tengah pandemi penyakit COVID-19, di Jakarta, Senin, 3 Januari 2022. [Foto: REUTERS/Willy Kurniawan]

Target vaksinasi lansia di DKI Jakarta tercatat mencapai 761.279. Dari jumlah tersebut, realisasi vaksinasi dosis pertama sebanyak 793.162 orang atau 104,19 persen. Sementara, penyapaian vaksinasi dosis kedua mencapai 719.379 orang atau 94.5 persen.

Kondisi Jakarta berbeda dengan capaian nasional di mana secara nasional realisasi vaksinasi lansia untuk dosis kedua baru mencapai 47,31 persen.

“Kami berharap daerah-daerah lain yang masih rendah, itu patut dipercepat. Kami terus menjaga komunikasi dengan Pak Kapolri yang banyak membantu daerah terpencil (untuk meningkatkan vaksinasi lansia),” ujar Budi.

LIHAT ARTIKEL ASLI

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Satgas COVID-19: Ada 8 Fakta Ilmiah Varian Omicron, Ini Penjelasannya!

Inilah 6 Fakta Menarik Film Penyalin Cahaya, Masuk Top 10 Netflix Global