in ,

Indonesia Berencana Berikan Booster Vaksin COVID-19 Gratis; Antisipasi Gelombang Ketiga

Pemerintah mengatakan gelombang infeksi lain yang disebabkan oleh varian baru “tak terhindarkan” dan gelombang ketiga wabah bisa terjadi pada November atau Desember.

CakapCakapCakap People! Indonesia sedang merampungkan rencana untuk memberikan booster vaksin COVID-19 gratis kepada lebih dari 114 juta orang untuk mengantisipasi gelombang ketiga wabah virus corona yang “tak terhindarkan”.

Suntikan booster gratis sedang dipertimbangkan untuk orang-orang dalam kategori berpenghasilan rendah di bawah berbagai program pemerintah, menurut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, seperti dikutip The Straits Times.

Foto: Reuters

Rencana 137,2 juta dosis vaksin booster untuk mencakup 50 persen hingga 60 persen populasi akan diputuskan minggu ini, katanya dalam briefing pada Senin, 27 September 2021.

Indonesia yang merupakan negara kepulauan terbesar di dunia ini mengintensifkan kampanye inokulasinya dengan kurang dari seperlima dari 270 juta penduduknya sudah divaksinasi COVID-19 penuh, tertinggal dari banyak tetangganya di Asia, menurut Bloomberg Vaccine Tracker.

Pemerintah mengatakan gelombang infeksi lain yang disebabkan oleh varian baru “tak terhindarkan” dan gelombang ketiga wabah bisa terjadi pada November atau Desember.

UPDATE COVID-19 DI INDONESIA, 29 SEPTEMBER 2021

Indonesia menambahkan 1.954 kasus baru COVID-19 pada Rabu, 29 September 2021, data Satgas COVID-19 menunjukkan. Tambahan tersebut membuat total menjadi 4.213.414 kasus.

Adapaun, jumlah pasien COVID-19 yang sembuh bertambah 3.077 orang sehingga total menjadi sebanyak 4.034.176 orang.

Sementara itu, jumlah orang yang meninggal akibat COVID-19 di Indonesia bertambah 117 orang menjadi total sebanyak 141.826 orang sejak pandemi dimulai.

Jumlah kasus aktif COVID-19 di Indonesia mencapai 37.412 kasus hingga Rabu, mengalami penurunan sebanyak 1.240 kasus aktif dibanding sehari sebelumnya.

Helikopter militer yang membawa bendera besar Indonesia berkibar di atas wisma atlet yang digunakan sebagai rumah sakit darurat COVID-19 terbesar di Jakarta untuk memberi hormat kepada petugas kesehatan selama hari kemerdekaan pada 17 Agustus 2021. [Foto: Emral Firdiansyah / via Jakarta Globe]

Lebih dari 49 juta warga Indonesia, atau 23 persen dari populasi target, telah divaksinasi lengkap sejak kampanye dimulai pada 13 Januari 2021.

Jakarta memiliki tingkat vaksinasi terbaik di antara 34 provinsi, dengan 90 persen penduduk di ibu kota negara telah divaksinasi lengkap. Provinsi Bali berada di urutan kedua dengan 70 persen.

Namun, angka vaksinasi di 29 provinsi lainnya masih di bawah rata-rata nasional sebesar 21,6 persen.

Tetaplah berhati-hati dan disiplin menjalankan protokol kesehatan agar terhindar dari penularan virus corona ya, Cakap People!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Vaksinasi Capai 70%, Lockdown COVID-19 di Sydney Bakal Dicabut Bertahap Mulai 11 Oktober

Fumio Kishida Terpilih Jadi PM Jepang Berikutnya, Gantikan Yoshihide Suga