in

Meski Sederhana, 5 Trik WhatsApp Ini Jarang Diketahui

Kamu bisa mematikan tanda centang biru di WhatsApp hingga mengunci aplikasi agar lebih bersifat privasi

CakapCakap – Cakap People, dewasa ini WhatsApp merupakan layanan pesanan instan yang banyak digunakan oleh orang. Baik anak-anak, remaja, hingga orang dewasa. Lantaran mendapatkan pengguna yang berasal dari berbagai kalangan, maka fitur-fitur di dalamnya juga senantiasa dikembangkan.

Namun terdapat beberapa trik WhatsApp yang ternyata jarang diketahui. Padahal sangat memudahkan pengguna. Apa saja? Berikut daftarnya.

1. Tulisan jadi tebal, miring, dan dicoret

Jenis tulisan bervariasi. Gambar via kompas.com

Kini tulisan di WA bisa jadi lebih bervariasi. Apabila kamu ingin membuat tulisan jadi tebal maka tambahkan tanda bintang di kedua sisi frasa, misalnya saja *pesan*.

Bagi tulisan miring, kamu dapat menambahkan strip bawah _pesan_. Sedangkan mencoret tulisan bisa dilakukan dengan memberikan tanda ~pesan~.

2. Mengunci aplikasi

WhatsApp jadi lebih aman. Gambar via droila.com

WhatsApp bisa kamu kunci agar bersifat lebih pribadi. Caranya dengan membuka menu pengaturan, lalu pilih privasi, dan klik kunci sidik jari. Jika fitur ini sudah aktif, aplikasi WA hanya bisa dibuka memakai sidik jari pengguna smartphone.

3. Menghentikan unduhan otomatis

Unduhan otomatis bisa diubah jadi manual. Gambar via tribunnews.com

Bagi kamu yang masih memiliki pengaturan WhatsApp standar, ketika seseorang mengirim foto, video, hingga file pasti akan terunduh secara otomatis. Tindakan tersebut tidak hanya membuat kuota lebih banyak tersedot namun juga bisa menguras isi memori ponsel.

Untuk mengubahnya, kamu bisa masuk ke menu pengaturan, lalu klik penggunaan data dan penyimpanan, pilih media auto download, lalu klik file yang tak ingin diunduh secara otomatis (misal audio, foto, video, maupun dokumen). Jika dirasa penting maka kamu dapat mengunduhnya secara manual.

4. Mematikan tanda centang biru

Lakukan perubahan di menu pengaturan. Gambar via dafunda.com

Ingin pengirim pesan tidak tahu jika chat yang dikirim padamu sudah dibaca? Maka nonaktifkan saja tanda centang birunya. Mula-mula masuk ke menu pengaturan, lalu pilih akun dan privasi, klik nonaktifkan tanda centang biru.

5. Mengaktifkan fitur pin

Pesan akan muncul di paling atas. Gambar via grid.id

Fitur satu ini bisa menjadikan percakapan seseorang maupun grup sebagai prioritas. Alhasil akan senantiasa muncul di bagian atas.

Kamu dapat mengaktifkan fitur ini dengan menyentuh serta menahan salah satu percakapan. Kemudian klik tanda pin di sisi atas. Namun fitur ini hanya bisa berlaku pada 3 percakapan saja.

Jadi, itulah beberapa trik sederhana di WhatsApp yang bisa Cakap People aplikasikan sesuai kebutuhan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Inggris Setujui Vaksin COVID-19 Pfizer-BioNTech untuk Anak Usia 12 Tahun

Ternyata Ini loh 6 Aktor Korea yang Paling Disayang Netizen Indonesia, Kamu Nomor Berapa?