in ,

5 Kapal Selam Terbaik yang Pernah Ada, Salah Satunya Jenis Pemburu

Kapal selam pertama dikembangkan pada tahun 1578 oleh William Bourne

CakapCakap – Cakap People, kapal selam dikembangkan guna mengawasi musuh dari bawah air. Bahkan terdapat banyak catatan sejarah yang menulis tentang pengembangan awal dari kapal selam yang memang ditujukan untuk kepentingan militer.

Kapal selam pertama dikembangkan pada tahun 1578 oleh William Bourne. Sejak saat itu sejumlah perusahaan mulai meningkatkan spesifikasinya. Nah, berikut 5 kapal selam terbaik yang pernah dibuat di dunia.

1. Graney, Rusia

Produksinya memakan biaya besar. Gambar via tempo.co

Ini merupakan salah satu kapal selam andalan Rusia yang dibuat pada 1993 silam oleh perusahaan Sevmash. Lantaran pembangunannya membutuhkan dana besar, proyek akhirnya dihentikan sampai 2013. Namun sampai hari ini, kapal tersebut masih beroperasi untuk Angkatan Laut Rusia.

2. Seawolf, Amerika Serikat

Memakai tenaga penggerak nuklir. Gambar via tempo.co

Seawolf merupakan jenis kapal selam pemburu. Kapal ini sengaja dibuat guna mengembalikan keunggulan teknologi Angkatan Laut AS atas Uni Soviet. Ia dibangun oleh General Dynamics Electric Boat pada tahun 1989 memakai tenaga nuklir sebagai penggerak mesin.

Fungsi lain dari kapal ini ialah mencari serta menghancurkan kapal selam rudal balistik Uni Soviet terbaru di masanya. Data dikatakan jika Seawolf termasuk kapal selam paling tenang yang pernah ada. Sebab ia tidak bersuara meski kecepatannya tinggi.

3. Astute, Inggris

Ditugaskan pada tahun 2010. Gambar via airspace-review.com

Jenis kapal selam serangan tenaga nuklir ini pertama ditugaskan bagi Angkatan Laut Kerajaan tahun 2010 lalu. Sampai saat ini setidaknya ada 3 kapal yang melayani dinas Angkatan Laut Kerajaan Inggris. Ia dibuat oleh perusahaan BAE Systems Maritime dan Barrow.

4. Soryu, Jepang

Beroperasi di pantai. Gambar via tribunnews.com

Soryu pertama kali ditugaskan di dinas militer tahun 2009. Tenaga penggerak yang digunakan ialah diesel-listrik. Ia memiliki daya tahan terendam dalam air yang dapat meningkat dari waktu ke waktu sesuai penggunaan.

Jepang merupakan satu-satunya negara yang memakai Soryu guna beroperasi di pantai serta patroli. Sistem bebas udara dari kelas kapal selam ini meningkatkan kemampuan operasional dan kekuatannya.

5. Virginia, AS

Dirancang dengan struktur yang terbilang bagus. Gambar via jakartagreater.com

Kapal selam bertenaga nuklir ini dipakai oleh Angkatan Laut AS yang dibangun mulai dari 2000 sampai sekarang. Terdapat 3 perusahaan yang membuat kapal Virginia, antara lain: Huntington Ingalls Industries, Newport News Shipbuilding, dan General Dynamics Electric Boat.

Kapal ini memadukan lapisan anechoic yang baru dirancang, tingkat kebisingan yang serupa dengan Seawolf, serta struktur dek terisolasi. Virginia juga disempurnakan oleh 12 tabung Sistem Peluncuran Vertikal (VLS).

Itulah beberapa kapal selam terbaik yang pernah ada di dunia Cakap People. Tentunya kapal-kapal tersebut memiliki fungsi yang menunjang bagi negara-negara yang memproduksinya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Netflix Bawa Pulang Tujuh Oscar, Kemenangan Terbanyak di Antara Semua Studio Tahun Ini

Inilah Daftar Lengkap Pemenang Oscar 2021