CakapCakap – Cakap People, banyak sekali flora dan fauna yang ada di dunia ini. Oleh karena itu, kita tidak bisa menghafalnya satu per satu. Namun kamu akan langsung terkesima dan jatuh hati dengan bunga satu ini.
Namanya ialah bunga neelakurinji yang berupa semak dan bisa dijumpai di beberapa negara bagian India. Bunga ini memiliki warna biru keunguan yang cantik.
Ketika mekar, maka permukaannya akan tertutup oleh lanskap yang indah. Menariknya bunga ini hanya mekar tiap 12 tahun sekali loh!
1. Siklus mekar yang istimewa
Neelakurinji termasuk Strobilanthes yang merupakan genus dari sekitar 350 spesies tumbuhan berbunga. Pertumbuhannya tak merata serta hampir tidak terlihat. Misalnya ada yang mekar usai 4, 8, 12, hingga 16 tahun.
Biasanya bunga langka ini akan mulai mekar di bulan Agustus dan berlangsung sampai Oktober, di mana terjadi 12 tahun sekali. Bunga tersebut juga sulit guna dilewatkan lantaran mekar secara massal serta tumbuh di area hutan lindung.
2. Menghasilkan madu langka
Tak hanya sedap dipandang, bunga cantik ini juga menghasilkan madu murni yang langka. Madu yang berasal dari bunga neelakurinji ini dikenal dengan sebutan kurinjithen. Pembungaan massal dari bunga ini menarik peningkatan lebah guna penyerbukan.
Oleh karena itu, akhirnya mengarah pada pembentukan madu langka tersebut. Tak hanya manis, kurinjithen yang dihasilkan juga mempunyai khasiat tinggi disertai gizi yang baik.
3. Mekar satu kali lalu mati
Bunga neelakurinji termasuk tanaman monokarpik, sehingga semak ini hanya berkembang biak sebanyak 1 kali saja pasca berbunga lalu mati. Memerlukan waktu yang cukup supaya benih baru bisa mekar.
Pembungaan massal terjadi setiap 12 tahun sekali, yang mana berguna demi memastikan kelangsungan hidup tanaman ini. Maka dari itu, jumlah benih yang terlalu banyak menjadikan predator tak bisa menyantap semuanya. Alhasil memberikan kesempatan untuk dilihat dan dipelajari oleh para ahli.
Nah, itulah beberapa fakta unik tentang bunga langka bernama neelakurinji. Tampaknya banyak yang menunggu bunga-bunga ini segera mekar ya Cakap People. Kendati demikian, bunga tersebut tidak mekar di Indonesia.