CakapCakap – Siapa sih yang tak kenal dengan sosok Warren Buffett? Tampaknya hampir semua orang mengenal sosok miliarder satu ini. Bak batu karang yang tak lapuk dimakan usia, kekayaan Buffett juga makin bertambah seiring berjalannya waktu Cakap People.
Hal tersebut tentu berkat usahanya yang tiada henti dalam mengembangkan sejumlah perusahaan yang ia miliki.
Pemilik Perusahaan Berkshire Hathaway
Buffett memiliki perusahaan bernama Berkshire Hathaway yang membukukan keuntungan hingga US$ 17 miliar atau sekitar Rp 244,8 triliun (kurs Rp 14.400/US$) hanya dari 5 sahamnya tahun ini.
Dilansir Detik dari Bussiness Insider, Sabtu (20/03) harga saham perusahaan tempat Buffett berinvestasi naik hingga menyentuh nominal US$ 9 miliar atau setara Rp 129,6 triliun di Bank of America saja.
Harga saham grup perbankan itu sudah meroket 30 persen sedari awal Januari. Sehingga meningkatkan nilai saham Berkshire dari US$ 30 miliar atau Rp 432 triliun menjadi US$ 39 miliar atau Rp 561,6 triliun.
Tak hanya itu, Berkshire juga sudah mendapatkan keuntungan sebanyak US$ 3,7 miliar (Rp 53,28 triliun) di saham American Express lantaran saham grup jasa keuangan itu sudah naik 30 persen pada tahun ini. Sedangkan, nominal yang dihasilkan dari saham Kraft Heinz ialah US$ 1,5 miliar atau Rp 21,6 triliun.
Ada juga cuan sebesar US$ 1,4 miliar atau sekitar Rp 20,16 triliun datang dari saham General Motors, serta sebanyak US$ 1,3 miliar (Rp 18,72 triliun) dari US Bancorp dengan kurun waktu kurang dari 3 bulan.
Berinvestasi Saham di Perusahaan Jepang
Buffett juga menanamkan saham di 5 perusahaan Jepang musim gugur lalu. Alhasil lahir cuan dari penanaman saham tersebut. Sebut saja saham Itochu, Marubeni, Sumitomo, Mitsubishi, dan Mitsui dengan rata-rata 26 persen tahun ini, mengangkat nilai gabungan dari kepemilikan Berkshire senilai US$ 1,6 miliar atau sekitar Rp 23,4 triliun.
Selain itu, investasi Berkshire lain juga mulai mengalami hal baik. Sebab di saham Chevron, Synchrony Financial, dan Suncor Energy semuanya naik lebih dari 20 persen di tahun ini.
Sedangkan Wells Fargo yang sebelumnya termasuk salah satu kepunyaan terbesar Berkshire makin menguat di angka 37 persen. Indeks acuan S&P 500 juga meroket 5,8 persen di tahun ini. Berbekal kenaikan tersebut tentu saja nilai kekayaan Buffett makin melejit Cakap People.