in ,

Muncul Narasi Indonesia Menduduki Peringkat ke-5 Negara dengan Utang Tertinggi, Benarkah?

Realitanya narasi tersebut tidak sesuai dengan data dari Bank Dunia

CakapCakap – Cakap People, kehadiran media sosial membuat kita mendapatkan informasi yang terkini. Namun setiap orang harus berhati-hati dalam menggunakan medsos. Sebab tidak semua berita yang beredar benar, terkadang muncul berita bohong atau hoax yang malah membuat kita salah kaprah.

Salah satunya dengan berita yang beredar beberapa waktu lalu. Melalui jejaring sosial Facebook dikatakan jika Indonesia merupakan negara yang duduk di peringkat 5 dengan utang terbanyak di dunia.

Utang yang terlalu banyak tersebut digadang bisa membebani bayi yang baru lahir hingga Rp 21 juta. Padahal narasi tersebut tak sesuai dengan data dari Bank Dunia.

Informasi yang Mencuat

Tangkapan layar tentang narasi utang Indonesia. Gambar via beritahidup.com

Dikutip dari laman Kompas, salah satu akun yang menyebarkan berita tersebut di Facebook ialah Asan. Ia mengirim unggahan itu melalui grup Fb Indonesia Bersuara pada Minggu (14/02) lalu.

“Indonesia disegani dunia krn utang utangnya yg menumpuk rangking no. 5 di dunia dan setiap bayi lahir sdh hrs menanggung utang 21jt MANTAP,” tulis narasi tersebut.

Namun perihal unggahan yang ramai di media sosial tersebut, Bhima Yudhistira selaku ekonom dari Institute for Development of Economics and Finance (Indef) menyebut jika menurut data terbaru yang sudah rilis saat ini Indonesia berada di posisi ke-7 sebagai negara dengan utang yang tertinggi.

Hal tersebut berdasarkan International Debt Statistic 2021 versi World Bank. Di mana peringkat 5 sebenarnya diduduki oleh negara Meksiko.

“Peringkat utang luar negeri Indonesia sebesar 402 miliar dolar AS berada di urutan ke-7 tertinggi antara negara berkembang lain,” papar Bhima dilansir dari Kompas.

Posisi yang Benar

Indonesia menduduki peringkat ke-7 sebagai negara dengan utang tertinggi. Gambar via katta.id

Adapun urutan yang benar adalah sebagai berikut:

  1. China dengan 2,1 triliun dolar AS,
  2. Brasil memiliki utang sebanyak 569,3 miliar dolar AS,
  3. India 560 miliar dolar AS
  4. Rusia dengan 490 miliar dolar AS
  5. Meksiko sebesar 469,7 miliar dolar AS
  6. Turki 440,7 miliar dolar, dan
  7. Indonesia 402,084 miliar dolar AS

Kendati demikian, Bhima juga mengatakan jika indeks dari Bank Dunia tersebut hanya merangking 120 negara dunia dengan pendapatan rendah hingga menengah. Sehingga negara di luar kategori tersebut bisa saja tak dimasukkan dalam peringkat itu.

Beban Utang yang Ditanggung

Masing-masing penduduk menanggung utang sekitar Rp 20,8 juta. Gambar via pikiran-rakyat.com

Melihat data di atas, maka utang Indonesia yang sebanyak 402 miliar dolar AS jika dihitung dengan dibagi jumlah penduduk Tanah Air maka kemungkinan masing-masing menanggung sekitar Rp 20,8 juta.

“Kalau menghitung utang luar negeri maka dibagi 270,2 juta jiwa maka per orang menanggung 1.488 dolar AS atau sekitar Rp 20,8 juta menggunakan kurs 14.000 per USD,” ujarnya.

Jadi, berdasarkan data dari Bank Dunia 2021 Indonesia berada di posisi ke-7 Cakap People. Bukan berada di urutan 5 seperti narasi yang sebelumnya ramai diperdebatkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Dijuluki Kampung Miliarder, Begini Cerita di Balik Ratusan Warga yang Borong 176 Mobil

Menteri Kesehatan: Indonesia Akan Perluas Pengujian COVID-19 di Tengah Kekhawatiran Pandemi Semakin tak Terkendali