in ,

Gaji PNS Alami Keterlambatan, Ternyata Ini Biang Keroknya Menurut Kemendagri

Terdapat perubahan sistem yang mendorong gaji cair terlambat

CakapCakap – Banyak hal yang berubah menginjak tahun baru 2021 ini. Salah satunya perubahan sistem gaji dari para PNS Cakap People.

Kondisi tersebut lantas mengakibatkan PNS harus mengalami penundaan gaji. Jika biasanya gaji PNS akan cair di awal bulan, namun tak demikian di awal tahun 2021 ini. Sebab gaji yang singgah ke rekening jadi sedikit terlambat dibanding biasanya.

Gaji PNS mengalami keterlambatan. Gambar via okezone.com

Mochamad Ardian selaku Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri menyatakan jika sebagian besar pemerintah daerah sudah mendapatkan gajinya. Tapi bila terjadi keterlambatan maka dapat dipicu oleh beberapa sebab.

Antara lain seperti, penyesuaian sistem baru, pembahasan APBD yang belum tuntas, hingga struktur organisasi dan tata kerja (SOTK) baru di beberapa wilayah.

“Ada pemda yang masih membahas APBD. Ada pemda yang masih mengurai gaji ASN yang selama ini dilakukan secara manual di drop ke SKPD namun dengan transaksi non tunai harus kirim ke masing-masing rekening ASN dan lain-lain. Banyak sekali faktor,” jelas Mochamad Ardian yang dikutip via laman Okezone.

Beberapa daerah juga menyebut jika keterlambatan gaji dipicu oleh perubahan sistem pengelolaan gaji dari Sistem Informasi Badan Kepegawaian Daerah (SIBKD) menjadi Sistem Informasi Daerah (SIPD). Salah satu daerah yang menyebut penyebab penundaan gaji akibat perubahan sistem ialah Pemkot Padang.

Keterlambatan akibat sistem perubahan pengelolaan gaji. Gambar via liputan6.com

Menanggapi kondisi tersebut, Ardian juga menjelaskan jika hal itu lebih disebabkan oleh masalah input di daerah masing-masing. Lebih lanjut ia juga menerangkan jika SIPD memang mewajibkan seluruh daerah menginput NIK serta NPWP dari para pegawai.

“Untuk Kota Padang itu sebetulnya disebabkan oleh SOTK baru sehingga terlambat. Kalau SIPD ini memang harus memasukkan NPWP dan NIK untuk memastikan ASN taat pajak dan statusnya masih aktif. Jadi SIPD bertujuan agar keuangan daerah lebih akuntabel,” jelasnya.

Jadi, itulah beberapa alasan mengapa gaji PNS mengalami keterlambatan di awal tahun ini Cakap People. Tentunya pihak-pihak yang terkait juga berusaha sesegera mungkin menuntaskan sistem baru tersebut supaya gaji para ASN bisa segera cair.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tak Hanya Indonesia, Negara-negara Ini Juga Memakai Vaksin Sinovac

4 Benda Ekspor Tak Wajar Ini Jadi Komoditi dengan Harga di Luar Rata-rata