CakapCakap – Cakap People, sampai saat ini pandemi corona masih belum usai. Bahkan data setelah sekian bulan, kasus peningkatannya juga masih terlihat begitu signifikan. Pandemi yang bersifat global ini pun pada akhirnya membuat masing-masing negara mengupayakan kesembuhan warganya dengan mempersiapkan kesediaan vaksin.
Bahkan sebagian negara memutuskan untuk memberikan vaksin Covid-19 secara gratis untuk warga. Berikut ini deretan negara yang mempersiapkan vaksin gratis bagi penduduknya dirangkum dari berbagai sumber.

1. Jepang
Negara pertama yang termasuk dalam penggratisan vaksin untuk warganya adalah Jepang. Pada Rabu (2/12/2020), Parlemen Jepang memberlakukan UU untuk menanggung biaya bagi penduduk yang akan divaksinasi terhadap virus corona baru.
Pemerintah Jepang telah menyiapkan anggaran 671,4 miliar yen (sekitar Rp 91,4 triliun) untuk rencana itu. Negeri tirai bambu ini sudah menyetujui beberapa perusahaan vaksin seperti dari AS Pfizer Inc., perusahaan Amerika Moderna Inc., dan AstraZeneca Plc dari Inggris untuk 145 juta orang.
2. Arab Saudi
Arab Saudi juga akan memberikan gratis vaksin untuk warganya dan ekspatriat yang ada di wilayah kerajaan tersebut. Vaksin Covid-19 ini hanya diberikan kepada mereka yang belum tertular virus corona. Selain itu, masyarakat di bawah 16 tahun tidak divaksinasi, kecuali penelitian atau tes membuktikan adanya kebutuhan.
Arab Saudi akan mendapatkan supply vaksin dari dua jalur, yakni COVAX yang mana G20 juga ikut mendanai dan sisanya akan dipenuhi dari perusahaan besar vaksin.

3. Belgia
Belgia juga merencanakan pemberian gratis vaksin Covid-19 kepada warganya. Namun, tidak semua warganya diharuskan divaksin seperti halnya Arab Saudi. Belgia akan menyediakan gratis untuk 70 persen dari total penduduk negara tersebut.
Dilaporkan oleh kantor berita nasional Belgia, negara tersebut juga sudah mendaftar untuk mendapatkan 5,5 juta dari Johnson & Johnson dan 7,7 juta dosis dari AstraZeneca yang akan diberikan dua dosis per orang.
4. Perancis
Perancis juga termasuk negara yang akan melakukan vaksinasi Covid-19 gratis bagi semua warga dalam sistem jaminan sosialnya. Bahkan disebutkan oleh Perdana Menteri Perancis, Jean Castex bahwa pemerintah telah menyiapkan dana sekitar 1,5 miliar euro (Rp 25,7 triliun) dari anggaran jaminan sosial tahun depan untuk keperluan vaksinasi gratis.

5. Hongkong
Negara ini juga akan memberikan gratis kepada warganya untuk mendapat vaksin Covid-19. Vaksin pertama kali akan diberikan kepada tiga juta orang yang dianggap paling berisiko atau rentan, termasuk petugas medis, pasien dengan penyakit kronis, dan orang tua. Namun pemberian vaksin tersebut tidak wajib, melainkan sukarela.
Bahkan pemerintah sudah mengalokasikan dana HK$ 10 atau sekitar Rp 18,2 miliar untuk mempromosikan dan mendidik warga Hong Kong mengenai program vaksin gratis tersebut. pemerintah Hong Kong juga berencana membeli dua dosis vaksin Covid-19 dari dua produsen berbeda untuk diberikan pada setiap penduduk.
6. Portugal
Portugal mengumumkan rencana untuk memvaksinasi virus corona secara sukarela dan gratis. Fase pertama yang akan dimulai bulan depan dengan prioritas penduduk berusia di atas 50 tahun dengan kondisi komorbid, tenaga kesehatan, militer, keamanan, serta orang di panti jompo dan unit perawatan intensif.