Sebuah hubungan tidak hanya dilihat dari segi bahagianya saja. Banyak juga hal lain yang mungkin akan menimbulkan percekcokan di antara kamu dan pasangan. Nah, bertengkar pasti juga pernah kamu alami dengan pasangan saat tidak sependapat akan sesuatu hal. Biasanya, usai bertengkar suasana akan sulit untuk menjadi harmonis kembali.
Ada beberapa tindakan yang bisa kamu lakukan usai bertengkar dengan pasangan. Buanglah ego kamu sedikit saja untuk tetap memikirkan hubungan kalian dan kenangan yang sudah berhasil dirajut selama ini. Dengan begitu, hubungan kalian pun akan jauh dari kata berpisah nih! Apa saja yang bisa kamu lakukan untuk menjaga hubunganmu tetap mesra usai bertengkar?
1. Me Time
Ketika bertengkar seringkali kamu hanya memikirkan emosi kalian berdua dan merasa paling benar. Nah, sediakan waktu khusus untuk kamu memikirkan diri sendiri. Artinya, kamu berhenti sejenak untuk memikirkan masalah yang menjadi perdebatan kalian. Biarkan waktu sejenak saja untuk lebih tenang dan mengingat kembali masa indah berdua.
Kamu juga bisa membuat janji dengan kawan-kawan lama untuk membuat suasana hati lebih segar dan melupakan sejenak masalahmu. Setelah suasana hatimu membaik, barulah lakukan obrolan dengan pasanganmu dengan nyaman.
2. Jokes Lucu
Mengobrol adalah jalan satu-satunya untuk bisa menyelesaikan masalah yang terjadi. Ini juga termasuk tindakan yang wajib kamu lakukan saat setelah bertengkar. Usahakan pula suasana hati kamu sudah tenang dari sebelumnya. Kemudian, selipkan guyonan lucu atau gurauan yang pernah kalian lakukan dulu. Dengan begitu, hati pasangan yang mungkin masih panas bisa kamu dinginkan.
3. Berpisah Sementara
Berpisah dalam artian ini adalah menjaga jarak untuk sementara waktu di ruang yang berbeda.Ini bermanfaat untuk sedikit meredakan emosi yang terjadi di antara kalian berdua. Emosi bisa semakin membuat parah suasana dari yang sebelumnya. Tunggulah kondisi hati mereda untuk bisa memikirkan kembali tentang apa yang menjadi sebab pertengkaran kalian. Setelah kondisi hatimu sudah sedikit lebih tenang, barulah kamu bisa memulai pembicaraan dengan hal-hal yang manis.
Jadi pertengkaran itu sebenarnya hal wajar yang sudah pasti terjadi. hanya saja coba bicarakan apa yang jadi pemicu pertengkaran tersebut dan segera selesaikan. Namun ambil waktu di mana kalian sudah berkepala dingin ya biar masalah tak makin runyam lantaran masih sama-sama emosi.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!