in ,

Dr Fauci: Vaksin COVID-19 Pertama di AS Bakal Tersedia pada Akhir Desember atau Awal Januari

Jika semuanya berjalan dengan baik, dosis pertama dari vaksin COVID-19 yang aman dan efektif kemungkinan akan tersedia untuk beberapa orang Amerika yang berisiko tinggi pada akhir Desember atau awal Januari.

CakapCakapCakap People! Jika semuanya berjalan dengan baik, dosis pertama dari vaksin COVID-19 yang aman dan efektif kemungkinan akan tersedia untuk beberapa orang Amerika yang berisiko tinggi pada akhir Desember atau awal Januari. Demikian disampaikan Dr.Anthony Fauci, pakar penyakit menular terkemuka AS, pada hari Kamis, 29 Oktober 2020.

Berdasarkan proyeksi terkini dari pelopor vaksin Moderna Inc dan Pfizer Inc, orang Amerika kemungkinan akan tahu “suatu saat di bulan Desember apakah kami memiliki vaksin yang aman dan efektif atau tidak,” Fauci, Direktur Institut Nasional Alergi dan Penyakit Menular (National Institute of Allergy and Infectious Diseases), mengatakan dalam obrolan langsung di Twitter dan Facebook, seperti dilansir Reuters.

“Peninjauan sementara (hasil uji coba) semestinya, kami harap, dalam beberapa minggu ke depan,” katanya.

Anthony Fauci, MD, Direktur National Institute of Allergy and Infectious Diseases, National Institutes of Health. [Foto: Reuters/Graeme Jennings]

Kedua perusahaan memulai tahap akhir pengujian klinis pada akhir Juli dengan puluhan ribu orang mengambil bagian dalam setiap uji coba.

Moderna sebelumnya pada hari Kamis mengatakan pihaknya berada di jalur yang tepat untuk mengirimkan data sementara dari uji coba tahap akhir yang besar bulan depan.

Pfizer, yang diharapkan untuk mengumumkan data sementara pada bulan Oktober, sekarang kemungkinan tidak akan merilis data sebelum November, kemungkinan bakal merilisnya setelah pemilihan presiden AS 3 November.

Data tersebut kemudian perlu ditinjau oleh Food and Drug Administration (FDA) AS dan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), yang akan membuat rekomendasi tentang siapa yang mendapat dosis pertama jika uji coba vaksin terbukti berhasil.

Secara praktis, kata Fauci, dosis vaksin pertama kemungkinan akan disebarkan kepada individu yang dianggap paling membutuhkan “pada akhir Desember atau awal Januari.”

Ilustras vaksin COVID-19i. [Foto: Reuters]

Komentar Fauci ini disampaikan dalam perbincangan dengan Dr. Francis Collins, direktur National Institutes of Health, yang menjawab pertanyaan dari para pendengar.

Bahkan dengan vaksin yang efektif untuk melindungi dari virus, Fauci mengatakan akan membutuhkan waktu untuk kembali ke keadaan yang mendekati normal karena kekebalan yang diinduksi oleh vaksin terbentuk baik secara nasional maupun global. Dia mengatakan kehidupan kemungkinan tidak akan kembali normal “setidaknya sampai akhir 2021.”

Untuk sementara, Collins mendesak warga Amerika untuk bersiap-siap terus mengenakan masker dan menjaga jarak sosial.

“Saya tahu orang Amerika bosan dengan tindakan ini. Bosan memakai masker. Bosan karena tidak bisa berkumpul bersama, ”kata Collins. “Tapi kita masih harus menempuh jalan panjang.”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kenalan yuk Sama 4 Zodiak Paling Bucin Ini, Kamu Termasuk?

Apple Tutup Sementara 17 Tokonya Karena Prancis Terapkan Lockdown