in ,

Pelatih U19 Arab Saudi Dipecat Gara-gara Anak Asuhnya Tak Mampu Ungguli Garuda Muda

Pertandingan pada Jumat (11/9/2020) lalu timnas U19 Indonesia dan Arab Saudi berakhir imbang

CakapCakap – Cakap People, federasi Sepak Bola Arab Saudi (SAFF) secara mengejutkan Damien Hertog, pelatih timnas U19 mereka. Ini terjadi sesudah ajang International U19 Friendly Tournament 2020 di Kroasia.

Siapa yang menduga pertandingan menghadapi timnas U19 Indonesia, pada Jumat (11/9/2020), menjadi laga terakhir Damien Hertog bersama Arab Saudi U19. Saat itu, Arab Saudi bermain imbang 3-3 melawan timnas U19.

Dalam laga yang digelar di Stadion Igrastile, NK Polet, Sveti Martin na Mauri, Kroasia, awalnya timnas Arab lebih dulu bermain unggul. Melalui Khalil Ibrahim Alabsi (27′ -p), Mohammed Khalil Marran (33′ -p), dan Essa Khaleel Althekralla (37′) mereka berhasil membobol gawang Indonesia.

Foto kolase via bola.com

Namun, timnas U19 Indonesia mampu menyamakan skor melalui Irfan Jauhari (45’+1), Saddam Gaffar (53′), dan Braif Fatari (90+2′). Namun sayang, setelah kembali dari laga tersebut juru taktik asal Belanda ini harus menerima kenyataan bahwa ia diberhentikan dari jabatannya. Hal mengejutkan ini diumumkan oleh SAFF pada Rabu (16/9/2020).

“Federasi Sepak Bola Arab Saudi sepakat untuk mengakhiri kerja sama dengan Damien Hertog, yang sebelumnya juga akan mengawasi timnas U19 untuk Piala Asia U19 2020 yang sedianya digelar di Uzbekistan pada Oktober mendatang,” bunyi keterangan resmi SAFF.

Dilansir dari Kompas, salah satu hal yang menjadi pertimbangan Arab Saudi menyudahi kerja sama dengan Hertog adalah ditundanya Piala Asia U19 hingga tahun depan. Sebelumnya, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) secara resmi menunda Piala Asia U16 dan Piala Asia U19 2020 hingga awal 2021.

Timnas U19 berhasil bermain imbang saat melawan TImnas U19 Indonesia. Foto via tribunnews.com

Untuk saat ini, SAFF lebih memilih pelatih lokal yaitu Saleh Al-Mohammadi. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Damien Hertog selama dia memimpin pemusatan latihan di Abha, Taif, dan Kroasia,” tulis SAFF.

Dari tiga pertandingan pada ajang International U19 Friendly Tournament 2020, Arab Saudi U19 meraih hasil dua kali kalah dan sekali imbang. Satu-satunya hasil imbang didapat saat bertanding melawan timnas U19 Indonesia.

Di klasemen akhir International U19 Friendly Tournament 2020, Arab Saudi berada pada peringkat ketiga, mereka berada satu strip di atas Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Singapore Airlines (SIA) Perkenalkan Penerbangan ‘Tanpa Tujuan’ Untuk Kamu yang Rindu Naik Pesawat

Apple Akhirnya Resmi Rilis iOS 14 Versi Final, Ini Daftar iPhone yang Bisa Menikmatinya!