CakapCakap – Cakap People, EV Atumobile adalah perusaaan startup asal India yang berhasil meluncurkan motor listrik yang bisa menjadi solusi baru sebagai media transportasi. Motor yang diberi nama Atum 1.0, inipun sukses mencuri perhatian karena berbeda dari motor listrik lainnya.
Atum 1.0 diklaim ramah lingkungan karena dirancang dengan gaya cafe racer atau motor yang ringan dan kuat. Uniknya, motor ini memiliki wajah seperti motor sport nan klasik. Sayangnya, jika mengendarai motor ini kalian tidak bisa ngebut karena Atum 1.0. hanya bisa dipacu dalam kecepatan rendah. Kabar baiknya, pengendara tidak membutuhkan surat izin mengemudi (SIM).
Dikutip dari media JPNN, automobile adalah perusahaan pertama yang merancang Atum 1.0. dengan gaya cafe racer. Motor listrik ini ternyata memang dirancang khusus untuk kebutuhan konsumen India namun diharapkan menyasar semua kalangan.
Dalam Atum 1.0 ditanam paket baterai lithium-ion berkapasitas 48 V. Pengendara bisa menempuh jangkauan 100 km untuk sekali pengisian daya. Baterai juga dapat diisi ulang hingga penuh dalam waktu 4 jam saja. Baterai Atum 1.0 memiliki berat hingga 6 kg.
Motor listrik 250 Watt tersebut mempunyai kecepatan maksimum hingga 25 km/jam saja. meskipun minim kecepatan namun banyak sekali ragam fitur menarik. Atum 1.0. ditanami speedometer digital, lampu depan dan belakang suda memakai LED.
Untuk soal harga, Atum 1.0 dibanderol Rs. 50.000 atau sekitar Rp 10 jutaan. Harga tersebut termasuk masa garansi selama dua tahun.
Perusahaan Atumobile juga sudah membuka pemesanan. Bagi konsumen yang berminat dapat mengunjungi langsung website resmi Atumobile. Consumen juga bisa melakukan pembelian dengan memberikan uang tanda jadi.
Memiliki kapasitas produksi tahunan sebesar 15.000 motor listrik, pabrikan bisa mengembangkan menjadi 10.000 kendaraan jika penerimaan di masyarakat sangat baik. Daya beli masyarakat terhadap mobil dan motor listrik terus mengalami peningkatan.
Cakap People, perusahaan raksasa Audi juga meluncurkan motor listrik yang canggih. Mobil yang dinamakan Audi e-tron S Sportback mampu melaju dalam kecepatan 100km/jam dalam waktu 4,5 detik. Tak hanya Audi, masih banyak perusahaan besar lain yang sedang mengembangkan motor dan mobil listrik. Tertarik membelinya?